Raja abrahah berasal dari negeri…
Raja Abrahah adalah berasal dari Yaman. Raja Abrahah membangun kanisah (gereja) di negeri Yaman. Sebelumnya Abrahah ini merupakan panglima dari Habasyah yang berpenduduk Nasrani yang kemudian menguasai Yaman dan menjadi raja. Dia hasad terhada Mekah dengan Ka'bahnya yang selalu ramai dikunjungi oleh peziarah. Sedangkan gereja yang dia bangun sepi, sehingga ia pun berniat menghancurkan Ka’bah.
Pembahasan
Kisah Abrahah ini terjadi pada saat sebelum nabi Muhamad Shalallahu Alaihi Wassalam lahir. Sebagaimana diceritakan pada surat Al Fill ayat 1-5 sebagai berikut:
- أَلَمْ تَرَ كَيْفَ فَعَلَ رَبُّكَ بِأَصْحَابِ الْفِيلِ (1) أَلَمْ يَجْعَلْ كَيْدَهُمْ فِي تَضْلِيلٍ (2) وَأَرْسَلَ عَلَيْهِمْ طَيْرًا أَبَابِيلَ (3) تَرْمِيهِمْ بِحِجَارَةٍ مِنْ سِجِّيلٍ (4) فَجَعَلَهُمْ كَعَصْفٍ مَأْكُولٍ (5)
“Apakah kamu tidak memperhatikan bagaimana Tuhanmu telah bertindak terhadap tentara bergajah? Bukankah Dia telah menjadikan tipu daya mereka (untuk menghancurkan Ka’bah) itu sia-sia? Dan Dia mengirimkan kapada mereka burung yang berbondong-bondong, yang melempari mereka dengan batu (berasal) dari tanah yang terbakar, lalu Dia menjadikan mereka seperti daun-daun yang dimakan (ulat).”
Berikut ini adalh poin-poin terkait penyerangan Abrahah kepada Ka'bah:
- Raja Abrahah membawa pasukan dari Yaman menuju Mekah, dengan salah satu pasukannya yaitu pasukan bergajah. Dimana pada saat itu jarang atau tidak ada pasukan memakai gajah.
- Peristiwa ini terjadi pada bulan Muharram bertepatan dengan akhir Februari atau awal bulan Maret tahun 571 Miladiyah atau sekitar 1,5 bulan sebelum kelahiran Nabi Muhammad shallallahu alaihi wa sallam.
- Mendekati kawasan Mekah, maka Abrahah merampas sekitar 100 unta yang tidak lain adalah milik kakeknya Nabi yaitu Abdul Mutholib.
- Pada saat Abdul Mutholib datang menemui Abrahah untuk meminda dikembalikan unta-unta tersebut, maka Abrahah heran karena Abdul Mutholib tidak melarang untuk menyerang Ka'bah akan tetapi hanya meminta untanya. Abrahah bertanya mengap demikian, dan Abdul Mutholib memberi tahu bahwa Ka'bah ada pemiliknya yaitu Allah Subhanahu Wa Ta'ala
- Pada saat gajah-gajah tersebut diarahkan menuju Ka'bah, maka mereka berhenti termasuk gajah putih pemimpin pasukan yang bernama Mahmud, tidak lama akhirnya datanglah burung-burung secara berkelompok (ababil) yang membawa batu panas dan melempari pasukan Abrahah sampai binasa.
Demikian, Semoga membantu!
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang surat Al Kafirun brainly.co.id/tugas/21270194
2. Materi tentang suku quraisy brainly.co.id/tugas/4902850
3. Materi tentang surat Al Kafirun brainly.co.id/tugas/43310102
Detail jawaban
Kelas: 11
Mapel: Agama
Bab: Al-Qur'an sebagai Pedoman Hidup
Kode: 11.14.1
Kata Kunci: Raja Abrahah
#TingkatkanPrestasimu