Anggota filum mollusca yang tidak memiliki radula terutama dari kelas
Kata kunci :
Radula, Molusca
Pembahasan :
Mollusca merupakan salah satu kelompok terbesar yang meliputi kelas polyplacophora, Gastropoda, bivalvia, dan cephalopoda. Mollusca memiliki peranan penting bagi kehidupan, di antaranya sebagai sumber makanan, perhiasan, dan penyeimbang ekologi.
Ciri utama filum ini adalah :
– tubuhnya lunak
– memiliki cangkang
– simetri bilateral
– tidak bersegmen
– terdapat selom yang mereduksi
– Umumnya hidup di laut
– Memiliki radula
Radula merupakan organ seperti lidah yang memiliki gigi. Radula berfungsi mengunyah tumbuhan atau menggaruk partikel makanan pada batu. Pada mollusca yang bersifat predator, radula berfungsi melubangi cangkang spesies lain dan mencabik daging.
Kelas pada filum mollusca yang tidak memiliki radula adalah bivalvia.
Bivalvia merupakan kelompok terbesar kedua penyusun mollusca. Bivalvia memperoleh makanannya dengan cara menyaring air. maka dari itu kelas bivalvia sama sekali tidak memiliki radula (lidah bergigi) untuk membantunya mencari makanan.
contoh kelas ini adalah Corbicula sp.
Maka jawabannya adalah Bivalvia.
===================================================================
Kelas : X
Mapel : Biologi
Bab : 8
Kategori : Animalia
Sub kategori : Filum mollusca
Kata kunci : Radula, mollusca
Kode soal : 4
Kode kategorisasi : [ 10. 4 .8 ]
simak juga soal berikut ini :
#optitimcompetition