Apa alasan manusia mengkonsumsi sayur dan buah tiap hari?
Karena manusia membutuhkan energi yg cukup. seperti 4 sehat 5 sempurnya. dan apalagi sayuran dan buah buahan bisa membantu kekebalan tubuh supaya tubuh manusia tidak mudah sakit
*Tinggi serat
Sayuran mengandung serat larut dalam jumlah yang tinggi, yang diperlukan untuk menjaga tekanan darah, mencegah kolesterol tinggi, dan gula darah. Serat larut juga sangat penting untuk membantu pencernaan, sehingga akan mencegah kondisi seperti sembelit, wasir, diverticulitis, dan fisura.
*Tinggi vitamin
Sayuran mengandung tinggi vitamin penting seperti vitamin C, E, A , dan asam folat, yang sangat diperlukan untuk kekebalan tubuh, detoksifikasi, dan kesehatan jantung. Selain itu, sayuranjuga mengandung vitamin K, merupakan vitamin yang diperlukan untuk pertumbuhan tulang yang normal dan pembekuan darah.
*Tinggi antioksidan
Sayuran mengandung antioksidan , yang diperlukan untuk mencegah akibat dari dampak radikal bebas, seperti penuaan dini, mata kabur, kanker, sakit jantung, dan masalah pembuluh darah. Termasuk senyawa antioksidan adalah vitamin C dan karotenoid (beta -karoten, lutein, dan zeaxanthin) .
*Menurunkan resiko kanker
Sayuran bergizi oleh banyak penelitian juga dikaitkan dengan penurunan risiko kanker pada orang yang mengkonsumsi banyak sayuran. Kemampuan antikanker Sayuran ini karena mereka mengandung banyak senyawa kimia yang dikenal dengan indole – 3 -carbinol dan sulphoraphane. Senyawa kimia ini telah dipelajari oleh para peneliti selama beberapa dekade terakhir, baik kultur sel, studi terhadap hewan, dan terhadap manusia. Penelitian secara kolektif menggambarkan bahwa senyawa kimia dalam sayuran ini ketika dicerna dalam jumlah banyak dapat membantu mencegah berbagai jenis kanker, seperti kanker pay*dara, prostat, kolorektal, dan paru-paru.
* Mencegah proses angiogenesis tumor
Alasan lain sayuran yang terkait dengan penurunan risiko kanker adalah terbukti meningkatkan detoksifikasi sel, perlindungan radikal bebas, dan sifat anti – inflamasi. Senyawa kimia yang ditemukan dalam sayuran juga dapat mencegah proses yang dikenal dengan nama angiogenesis , yaitu adanya pertumbuhan pembuluh darah baru pada tumor kanker. Proses ini akan menyebabkan tumor untuk tumbuh dan berkembang, dan akan memungkinkan sel tumor untuk menyebar ke jaringan lain. Penyebaran sel kanker sangat meningkatkan morbiditas dan mortalitas untuk penyakit ini .
semoga membantu ^^