Apa alat musik khsas daerah hawai
Jawaban:
Apa alat musik khas daerah Hawaii adalah “ukulele”
Pembahasan:
Hawaii adalah negara bagian Amerika Serikat, yang berupa sebuah kepulauan di Samudera Pasifik. Hawaii sebelum menjadi negara bagian Amerika Serikat adalah kerajaan dengan sejarah dan budaya sendiri.
Salah satu budaya khas Hawaii adalah musiknya, yang mengkombinasikan musik tradisional Pasifik, serta musik dari negara-negara Eropa, yang dibawa masukoleh para pelaut Eropa yang berlabuh di Hawaii.
Ukulele adalah gitar berukuran kecil yang digunakan dalam pertunjukan musik Hawaii. Alat musik ini diduga berasal dari adaptasi lat musik sejenis gitar, yaitu cavaquinho, yang dibawa para elaut dari Portugal ke Hawaii.
Di Hawaii, alat musik ini kemudian berkembang dan menjadi bagian budaya Hawaii.
Ukuran ukulele berkisar antara 40 hingga 80 cm, dan dimainkan mirip dengan gitar, namun dengan cara memetik senar yang unik.
Kode: 6.10.3
Kelas: VI
Mata pelajaran: IPS/Sejarah
Materi: Bab 3 – Kenampakan Alam dan Keadaan Sosial Benua-Benua di Dunia
Kata kunci: Hawaii, Ukulele