Apa hubungan antara penurunan atau kenaikan nilai rupiah,kebijakan moneter,dan bank indonesia
Hubungan antara penurunan atau kenaikan nilai rupiah,kebijakan moneter, dan bank indonesia adalah Bank Indonesia sebagai lembaga yang bertanggungjawab untuk menstabilkan nilai tukar rupiah melalui kebijakan moneter yang diambilnya.
Pembahasan
Kebijakan moneter yang dilakukan oleh Bank Indonesia bertujuan untuk memelihara kestabilan nilai tukar rupiah. Kestabilan rupiah yang dimaksud mempunyai dua dimensi. Dimensi pertama kestabilan nilai rupiah adalah kestabilan terhadap harga-harga barang dan jasa yang tercermin dari perkembangan laju inflasi. Sementara itu, dimensi kedua terkait dengan perkembangan nilai tukar rupiah terhadap mata uang negara lain.
Kebijakan moneter adalah kebijakan yang bertujuan untuk mencapai keseimbangan internal yaitu pertumbuhan ekonomi, stabilitas harga, dan pemerataan pembangunan, serta keseimbangan eksternal yang meliputi keseimbangan neraca pembayaran serta tercapainya tujuan-tujuan makro ekonomi yang meliputi stabilisasi ekonomi, kesempatan kerja dan stabilisasi neraca pembayaran.
Tujuan kebijakan moneter adalah membuka lapangan kerja, stabilitas ekonomi sebuah bangsa, menstabilkan tingkat kerja dan neraca pembayaran internasional. Selain itu terdapat beberapa macam kebijakan moneter yang mungkin sebagian telah anda rasakan sendiri dampaknya di Indonesia. beberapa instrumen kebijakan moneter, diantaranya
- Revaluasi
- Devaluasi
- Open Market Operation
- Cadangan Kas Minimum
- Politik Diskonto
Ada beberapa manfaat Kebijakan Moneter yaitu :
- Stabilitas harga
- Pertumbuhan ekonomi
- Perluasan kesempatan kerja (high employment)
- Keseimbangan neraca pembayaran
- Stabilitas financial markets
- Stabilitas pasar valuta asing
Kebijakan pemerintah yang menggunakan analisis ekonomi terapan adalah kebijakan moneter. kebijakan moneter ini meliputi proses pengaturan persediaan uang, menahan inflasi, mengatasi pengangguran, dan mengatur tingkat suku bunga.
Pelajari Lebih Lanjut
1. Materi tentang ekonomi terapan brainly.co.id/tugas/2989112
2. Materi tentang manfaat ilmu ekonomi brainly.co.id/tugas/3819755
3. Materi tentang kebijakan pemerintah dan analisis ekonomi terapan brainly.co.id/tugas/16966583
————————————
Detil Jawaban
Kelas : XI (2 SMA)
Mapel : Ekonomi
Bab : Kebijakan Moneter dan Kebijakan Fiskal
Kode : 11.12.5
Kata Kunci : Kebijakan Moneter, Bank Indonesia.