Apa keterkaitan antara globalisasi dengan komunitas lokal?

Posted on

Apa keterkaitan antara globalisasi dengan komunitas lokal?

Globalisasi bisa diartikan sebagai proses dimana umat manusia di seluruh dunia disatukan ke dalam sebuah masyarakat dunia, masyarakat global, yang tunggal. Dengan adanya internet seakan-akan dunia terasa semakin sempit, karena semakin mudahnya berkomunikasi dengan negara lain dengan mudah.

Dengan adanya globalisasi ada sebagian orang yang menganggap bahwa globalisasi dapat merusak komunitas lokal yang sudah ada sebelumnya, namun menurut saya, globalisasi tidak merusak komunitas lokal tetapi justru sebagai pembentuk komunitas lokal karena dengan adanya globalisasi menjadikan semakin mudahnya untuk melakukan sesuatu, salah satunya yaitu berkomunikasi, dengan semakin mudahnya berkomunikasi, maka akan mempengaruhi dan membentuk komunitas lokal yang ada disekitar kita, karena kita dapat berinteraksi dengan orang-orang yang berbeda kebudayaan dengan kita.  

Dari berinteraksi dengan orang-orang yang berbeda kebudayaan itu akan menambah wawasan dan pengetahuan kita, bertambahnya wawasan dan pengetahuan itu akan tercipta sekelompok orang yang menyukai sesuatu hal yang ia dapatkan.  

Tetapi, pengaruh globalisasi selain memberikan dampak positif salah satunya terbentuk komunitas lokal, akan terbentuk pula komunitas negatif yang menurut masyarakat juga termasuk dalam komunitas lokal contohnya adalah komunitas judi, pornografi dll, namun sebenarnya hal tersebut bukan merupakan wujud dari komunitas lokal, melainkan penyimpangan sosial.