Apa penyebab terjadinya penduduk yang tinggi Di Jakarta?
Jawaban:
Apa penyebab terjadinya penduduk yang tinggi Di Jakarta?
Jawab :
1. Tingginya lapangan pekerjaan.
Tingginya lapangan pekerjaan :merupakan penyebab utama kepadatan penduduk di kota besar yang menjadi alasan mayoritas perantau dari desa yang datang ke kota besar: mencari pekerjaan. Banyak penduduk yang beranggapan bahwa lapangan pekerjaan dapat dengan mudah ditemukan di kota besar. Akhirnya penduduk berbondong-bondong datang memadati tempat tersebut tanpa perancanaan yang pasti mengenai tempat kerja yang mereka inginkan.
2. Pola Pikir Masyarakat Desa.
Pola pikir masyarakat desa : yaitu yang pola pikirnya yang beranggapan tinggal di kota besar pasti bisa sukses masih banyak ditemukan di pedesaan. Biasanya karena melihat kesuksesan saudara atau tetangga yang berhasil mapan diperantauan, hatinya tergerak untuk merantau dengan harapan bisa mendapat pencapaian yang sama.
3. Pembangunan yang tidak merata.
Pembangunan yang tidak merata : Pembangunan dalam suatu daerah bisa berbentuk bisnis, lapangan pekerjaan, fasilitas umum, sekolah, dan pengadaan kebutuhan penunjang hidup seperti listrik dan air bersih. Pembangunan yang hanya difokuskan pada satu titik saja, yang biasanya adalah kota besar, dapat menarik penduduk yang tidak mendapatkan fasilitas yang sama di daerahnya.
4. Tingginya Angka Kelahiran.
Tingginya angka kelahiran :Jumlah penduduk tidak akan meledak jika jumlah kelahiran, kematian dan jumlah penduduk migrasi dapat seimbang. Namun jika angka kelahiran melebihi angka kematian dan jumlah penduduk migrasi tentunya wilayah / kota tersebut akan naik tingkat kepadatannya.
5. Kondisi Alam.
Kondisa alam :Masyarakat cenderung ingin tinggal di tempat dengan kondisi alam yang aman dan nyaman dengan frekuensi bencana alam yang minim. Jika semua orang berpikiran demikian tentu lambat laun tempat yang dianggap paling baik untuk ditinggali akan dipadati oleh penduduk dari berbagai macam daerah.
Maaf jika salah
Semoga membantu ^_^