Apa perbedaan pasar dalam ilmu ekonomi dan pasar pada dunia kesehatan?
Perbedaan pasar dalam ilmu ekonomi dan pasar pada dunia kesehatan adalah Menurut ilmu ekonomi pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli baik secara langsung maupun tidak langsung, sedangkan pasar menurut dunia kesehatan adalah tempat tempat berinteraksinya antara pelayan kesehatan atau tenaga medis dengan pasiennya.
Pembahasan
Pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi jual beli barang atau jasa. Ciri khas sebuah pasar adalah adanya kegiatan transaksi atau jual beli. Para konsumen datang ke pasar untuk berbelanja dengan membawa uang untuk membayar harganya.
Ada beberapa jenis pasar yang perlu kita ketahui antara lain :
- Pasar konsumen yaitu sekelompok pembeli yang membeli barang-barang untuk di konsumsikan, bukan untuk dijual atau diproses lebih lanjut.
- Pasar produsen juga disebut pasar industri atau pasar bisnis yaitu suatu pasar yang terdiri atas individu-individu, lembaga, atau organisasi yang membeli barang-barang untuk diproses lagi sampai menjadi produk akhir yang kemudian dijual atau di sewakan.
- Pasar penjual yaitu suatu pasar yang terdiri dari individu dan organisasi yang memperoleh atau membeli barang dengan maksud untuk dijual lagi atau disewakan untuk mendapatkan laba
- Pasar pemerintah yaitu pasar dimana terdapat lembaga-lembaga pemerintah, yang membeli atau menyewa barang-barang untuk membantu melaksanakan fungsi-fungsi pemerintah.
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang sistem ekonomi brainly.co.id/tugas/3325436
2. Materi tentang sistem ekonomi pasar brainly.co.id/tugas/17784050
3. Materi tentang sistem ekonomi Indonesia dan permasalahannya brainly.co.id/tugas/17197741
—————————–
Detil jawaban
Kelas : X (1 SMA)
Mapel : Ekonomi
Bab : Keseimbangan Pasar dan Struktur Pasar
Kode : 10.12.3
Kata kunci : Pasar, Kesehatan, Ekonomi.