Apa prosedur yang harus dilakukan sebelum pembangunan dilakukan

Posted on

Apa prosedur yang harus dilakukan sebelum pembangunan dilakukan

Jawaban Terkonfirmasi

Kategori : biologi – lingkungan
kelas : smp
pembahasan :

Prosedur yang harus dilakukan sebelum pembangunan dilakukan adalah melakukan analisa tentang AMDAL.
Analisis tentang AMDAL ini dilakukan agar pembangunan yang dilakukan ini sudah diperhitungkan dengan tepat antara dampak positif yang akan diperoleh serta dampak negative yang akan muncul suatu hari nanti imbas dari pembangunan yang dilakukan.
Pembangunan yang dilakukan ini harus direncanakan sedemikian rupa agar tidak menimbulkan kerusakan lingkungan serta tidak menimbulkan kerugian bagi masyarakat di sekitarnya.
Analisis AMDAL yang telah dilakukan kemudian di sosialisasikan kepada masyarakat agar menghindari konflik suatu saat nanti.
Dengan adanya AMDAL makamasyarakat di sekitar pembangunan dapat ikut mengawasi jalannya pembangunan sehingga dampak negative yang dikhawatirkan sebisa mungkin ditekan.
Masyarakat yang telah mengerti tentang proyek pembangunan tersebut dapat memperhitungkan keuntungan atau kerugian yang akan didapat akibat pembangunan tersebut dapat ikut merencanakan pembangunan sehingga pembangunan akan selaras dengan keberadaan tradisi masyarakat serta meminimalisir terjadinya konflik antara masyarakat yang merasa dirugikan terhadap pembangunan yang dilaksanakan.
Dengan adanya AMDAL, maka kepastian untuk kerusakan lingkungan juga dapat ditekan karena jika saat analisis AMDAL ditemukan efek berbahaya bagi lingkungan dan masyarakat sekitar, maka pembangunan tidak dapat dilaksanakan.
Perencanaan pembangunan harus dikaji ulang sampai benar benar dipastikan aman bagi lingkungan dan masyarakat.
Karena sejatinya pembangunan ini bertujuan untuk memajukan kesejahteraan masyarakat tanpa melupakan keseimbangan lingkungan yang merupakan sumber daya hayati yang harus terus dijaga dan dilestarikan