Apa yang dimaksud cerita fiksi dan cerita non-fiksi?

Posted on

Apa yang dimaksud cerita fiksi dan cerita non-fiksi?

Jawaban Terkonfirmasi

Cerita fiksi adalah cerita rekaan. Sedangkan cerita nonfiksi adalah cerita yang tidak bersifat fiksi, tetapi berdasarkan fakta dan kenyataan. Istilah fiksi dan nonfiksi termasuk dalam istilah sastra yang digunakan untuk mengkategorisasikan karya sastra atau karangan.

Pembahasan

Pengertian cerita fiksi lainnya adalah cerita rekaan atau cerita yang dibuat berdasarkan imajinasi penulisnya yang berfungsi menghibur pembaca dan memiliki nilai moral di dalamnya. Contoh cerita fiksi adalah cerpen, novel, cerita rakyat (fabel, mitos). Cerita fiksi dapat pula berwujud dapat berwujud kumpulan puisi dan novel.

Cerita nonfiksi, disebut juga dengan buku pengayaan, dapat berupa buku-buku motivasi, keagamaan, teknologi, seni, sejarah, biografi, dan sebagainya.

Catatan: Penulisan nonfiksi yang baku adalah disambung.

Pelajari lebih

Unsur yang terdapat dalam resensi buku nonfiksi, dapat dilihat di: brainly.co.id/tugas/12188376

—————————–

Detil Jawaban

kelas: X

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Belajar dari Biografi (bab 7)

Kode: 10.1.7

Kata kunci: pengertian fiksi, pengertian nonfiksi, yang dimaksud cerita fiksi, yang dimaksud cerita nonfiksi