Apa yang dimaksud motif ekonomi?

Posted on

Apa yang dimaksud motif ekonomi?

Jawaban Terkonfirmasi

Yang dimaksud dengan motif ekonomi adalah alasan atau dorongan yang mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi.

Motif ekonomi sendiri bisa berasal dari dalam diri sendiri yang disebut dengan motif intriksik. Ada juga motif ekonomi yang berasal dari pengaruh orang lain atau lingkungan yang disebut dengan motif ekstrinsik.

Pembahasan

Motif ekonomi adalah adanya motivasi yang mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi. Kegiatan ekonomi meliputi kegiatan produksi, distribusi, maupun distribusi yang bertujuan untuk pemenuhan kebutuhan seseorang. Namun, motif ekonomi tidak hanya mempengaruhi seseorang hanya untuk memenuhi kebutuhan, bisa juga mempengaruhi seseorang untuk mencapai kemakmuran atau kesejahteraan. Motif ekonomi bisa dibagi menjadi:

  1. Motif intrinsik: jenis motif ekonomi yang muncul dari dalam diri sendiri hingga mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi. Motif intrinsik sendiri biasanya muncul karena adanya keharusan seseorang untuk memenuhi kebutuhan primer. Contohnya adalah seseorang yang membeli nasi goreng karena tiba-tiba merasa lapar. Rasa lapar inilah yang dinamakan motif intrinsik.
  2. Motif ekstrinsik: jenis motif ekonomi yang berasal dari orang lain atau dari lingkungan. Biasanya motif ekstrinsik ini berkaitan dengan keinginan seseorang untuk memenuhi kebutuhan sekunder ataupun kebutuhan tersier. Contohnya adalah karena ingin mendapat pengakuan dari teman-temannya, seseorang membeli mobil mewah.

Adapun beberapa bentuk dari motif ekonomi:

  • Memenuhi kebutuhan hidup: jenis motif ekonomi yang mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi untuk bisa memenuhi kebutuhan hidupnya atau untuk mencapai tingkat kemakmuran yang lebih tinggi. Contohnya adalah seseorang bekerja keras agar bisa naik jabatan di perusahaannya.
  • Memperoleh keuntungan: jenis motif ekonomi yang mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan. Contohnya adalah seorang menjual produk dengan kualitas yang amat baik dengan harga yang murah agar bisa meningkatkan permintaan konsumen.
  • Memperoleh penghargaan: jenis motif ekonomi yang mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi yang bertujuan untuk bisa dihargai oleh orang lain. Contohnya adalah seorang bos di perusahaan tetap bekerja dengan sangat giat meskipun sudah sukses secara finansial.
  • Memperoleh kekuasaan: jenis motif ekonomi yang mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi yang bertujuan untuk mendapatkan kekuasaan. Contohnya adalah sebuah restoran yang selalu berusaha untuk membuka franchise ke daerah lain untuk memperluas kekuasaan ekonominya terhadap suatu produk.
  • Sosial: jenis motif ekonomi yang mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi yang bertujuan untuk kemanusiaan atau membantu orang lain. Contohnya adalah seseorang yang membuka usaha agar bisa mempekerjakan teman-temannya yang sudah lama tidak mendapat pekerjaan.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang motif ekonomi bagi perusahaan

brainly.co.id/tugas/5407160

Materi tentang jenis kebutuhan manusia

brainly.co.id/tugas/14913725

Materi tentang fungsi motif ekonomi

brainly.co.id/tugas/4500514

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: IPS

Bab: 5 – Tindakan, Motif, dan Prinsip Ekonomi

Kode: 7.10.5

#TingkatkanPrestasimu