Apabila ada mim mati bertemu huruf ba’ maka hukum bacaan nya adalah…
Jawaban:
ikhfa' syafawi
Penjelasan:
ketika ada mim sukun (مْ) bertemu huruf hijaiyah ba (ب) dengan membunyikan samar-samar di bibir disertai dengungan.
hukum bacaan tersebut adalah Ikhfa Syafawi
PEMBAHASAN
-PEMBAHASAN TAJWID
- Hukum mim sukun dibagi menjadi 3, Yaitu ikhfa Syafawi, Idzhar Syafawi, dan Idgham
- Ikhfa Syafawi, yaitu hukum bacaan yang terjadi apabila terdapat م berharokat sukun bertemu dengan huruf ب. Cara bacanya seperti huruf م dengan tempo gunnah yang di panjangkan.
- Idzhar Syafawi, yaitu hukum bacaan yang terjadi apabila terdapat م berharokat sukun bertemu dengan huruf Hijaiyah selain م dan ب.
- Idgham terbagi menjadi beberapa bagian. Yaitu Idgham Mimi, Idgham mutamasilain, Idgham mutaqoribain, dan Idgham mutajanisain.
Pada suatu kalimat di dalam Al-Qur'an, jika terdapat mim mati bertemu huruf ba, maka hukum bacaan tersebut adalah Ikhfa Syafawi. Contoh hukum bacaan Ikhfa Syafawi
- QS. An-Nisa ayat 23 دخلتم بهن
- QS. An-Nisa ayat 24 استمتعتم به
- QS. An-Nisa ayat 24 تراضيتم به
- QS. An-Nisa ayat 29 اموالكم بينكم
- QS. An-Nisa ayat 29 بينكم بالباطل
KESIMPULAN
- Hukum bacaan apabila terdapat م berharokat sukun bertemu dengan huruf ب adalah ikhfa syafawi
PELAJARI LEBIH LANJUT
- Hukum bacaan pada QS. Al-Fil di link brainly.co.id/tugas/51459340
- Contoh bacaan ikhfa dan Idgham brainly.co.id/tugas/51367496
- Hukum nun sukun brainly.co.id/tugas/39736619
- Bab Idgham brainly.co.id/tugas/51379738
- Materi tentang mad ashli, mad wajib, mad Jaiz di link brainly.co.id/tugas/51454047
- Materi tentang mad shilah di link brainly.co.id/tugas/51388114
- Materi tentang mad lazim di link brainly.co.id/tugas/51391151
DETAIL JAWABAN
- Mapel: PAI
- Kelas: –
- Materi: Qur'an dan Hadits
- Kode Soal: 14
- Kode Kategori: –
- Kata Kunci: Hukum Mim Sukun, Ikhfa Syafawi