Bagaimana bunyi hukum periodik menurut mendeleev
Jawaban Terkonfirmasi
Hukum Mandeleev
"Bila unsur-unsur disusun berdasarkan kenaikan massa atomnya, maka sifat unsur akan berulang secara periodik."
Pada tahun 1869, Dmitri Ivanovitch Mendeleev membuat daftar unsur-unsur pada sifat fisis dan sifat kimia yang dihubungkan dengan massa atom unsur. Dafatar ini dikenal sebagai sistem periodik Mendeleev.
Hukum periodik Mendeleev: " Bila unsur-unsur disusun berdasarkan kenaikan massa atomnya, maka sifat unsur akan berulang secaraperiodik."
Lajur tegak disebut golongan dan jalur mendatar disebut periode.