Bagaimana pendapatmu tentang cerita tupai dan ikan gabus?

Posted on

Bagaimana pendapatmu tentang cerita tupai dan ikan gabus?

Jawaban Terkonfirmasi

Suatu cerita tentang binatang biasanya akan mengandung banyak makna di dalam kehidupan. Oleh karena cerita tentang hewan bagus untuk dijadikan suatu cerita yang menarik bagi anak-anak untuk belajar tentang memaknai hidup. Salah satu cerita yang dapat kita ambil hikmahnya adalah cerita tentang tupai dan ikan gabus. Menurut pendapat saya, cerita tentang tupai dan ikan gabus adalah cerita yang menarik tentang suatu persahabatan antara kedua hewan dan adanya sifat dari tupai yang sangat menyanyangi sahabatnya serta mempunyai sifat rela berkorban demi keselamatan sahabatnya.

Pembahasan

Apa kepribadian karakter dalam cerita tupai dan ikan gabus? Karakter tupai adalah baik dan tidak mementingkan diri sendiri. Sedangkan ikan gabus pada dasarnya mempunyai sifat acuh tak acuh dan tidak peduli dengan orang lain. Kisah Tupai dan Ikan Gabus adalah kisah tentang Ikan Gabus yang sakit yang menginginkan kesembuhan dengan mengkonsumsi ikan Yuu. Teman Ikan Gabus, yaitu Tupai, mencoba mengabulkan keinginan Ikan Gabus, meskipun dia tahu tidak mudah mendapatkan hati ikan tersebut. Dia tanpa pamrih mencoba untuk mendapatkannya dengan mengorbankan nyawanya. Berkat usahanya yang sungguh-sungguh,Ikan Gabus bisa sembuh dari penyakitnya.

Dari cerita fabel tentang Tupai dan Ikan Gabus ini, ada beberapa pesan-pesan moral yang dapat kamu petik untuk diambil hikmahnya. Salah satu hikmahnya adalah ada baiknya kita harus mempunyai sifat menolong dalam membantu sahabat yang sedang mengalami kesusahan. Kita harus memiliki keikhlasan dalam membantu dan tidak mengharapkan imbalan apa pun seperti yang telah dilakukan oleh Tupai saat membantu Ikan Gabus.

Pelajari lanjut

Detail Jawaban

Kelas: SMA

Mapel: Seni

Bab: –

Kode: –

#TingkatkanPrestasimu
#SPJ3