Bagaimana urutan menulis surat Pribadi?
Jawaban Terkonfirmasi
Urutan menulis surta pribadi adalah sebagai berikut:
- Tempat, tanggal, bulan, tahun penulisan surat: bagian pribadi yang berisi tentang tepat dimana penulisan surat dilakukan.
- Salam Pembuka: Paragraf utama yang berisi tentang kalimat pembukaan atau salam pembukaan, Misalnya Assalammu’alaikum, Dear, salam manis dan sebagainya.
- Kalimat Pembuka: kalimat paragraf kedua yang berisi tentang kalimat menanyakan suatu keadaan penerimas surat
- Isi Surat: paragraf ketiga berisi tentang tujuan ujtama menulis surat pribadi
- Kalimat penutup: paragraf keempat berisi kalimat yang berarti berakhirnya surat pribadi
- Salam Penutup: berisi salam penutup sebagai tanda akhir surat yang dikirimkan
- Tanda Tangan Pengirim: berisi tanda tangan pengirim surat pribadi
- Nama Pengirim.
Pembahasan
Surat pribadi adalah Surat yang ditulis untuk kepentingan pribadi yang ditujukan kepada pihak lainnya seperti perorangan, organisasi atau instansi. Surat pribadi terbagi menjadi dua bentuk, yaitu:
- Surat pribadi bersifat resmi: Surat pribadi yang ditulis seseorang secara pribadi yang ditujukan kepada Pemerintahan, Organisasi atau Perusahaan. Surat ini harus menggunakan bahasa baku dengan aturan-aturan yang sudah ditentukan.
- Surat pribadi bersifat tidak resmi: Surat pribadi yang ditulis seseorang secara yang ditujukan kepada kerabat, keluarga, teman, atau pacar. Penggunaan bahasa pada surat ini boleh menggunakan bahasa yang tidak baku.
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang contoh surat dinas brainly.co.id/tugas/4256905
2. Materi tentang persamaan surat pribadi dan surat dinas brainly.co.id/tugas/2426089
3. Materi tentang unsur surat dinas dan surat pribadi brainly.co.id/tugas/9631688
Detil jawaban
Kelas: 7
Mapel: Bahasa Indonesia
Bab: 8. Mendeskripsikan Sesuatu
Kode: 7. 1. 8
#JadiRangkingSatu