Berdasarkan data diatas, yang merupakan larutan penyangga ditunjukkan oleh angka….
Yang merupakan larutan penyangga ditunjukkan oleh angka 2
Pembahasan
Larutan penyangga adalah larutan yang dapat mempertahankan pH walaupun dalam larutan ditambahkan sedikit larutan asam, sedikit larutan basa, atau pengenceran (ditambah air). Larutan penyangga dibagi menjadi dua jenis yaitu
- Larutan penyangga asam (buffer asam)
- Larutan penyangga basa (buffer basa)
Larutan penyangga
Contoh larutan penyangga
Larutan penyangga adalah larutan yang dapat mempertahankan pH baik ketika diencerkan atau ditambah asam maupun ditambah basa.
====================================
Larutan 1
pH mula = 5,35
pH diencerkan = 6,52
pH ditambah asam = 3,25
pH ditambah basa = 8,45
Terjadi perubahan pH yang cukup tinggi ketika ditambahkan asam dari 5,35 menjadi 3,25.
===> Bukan larutan penyangga
====================================
Larutan 2
pH mula = 6,00
pH diencerkan = 6,01
pH ditambah asam = 6,00
pH ditambah basa = 6,01
Walau terjadi perubahan pH ketika ditambahkan basa atau diencerkan, perubahan yang terjadi tidak terlalu besar hanya 0,01.
===> Larutan penyangga
====================================
Larutan 3
pH mula = 3,85
pH diencerkan = 4,75
pH ditambah asam = 2,50
pH ditambah basa = 9,00
Terjadi perubahan pH yang cukup tinggi ketika ditambahkan basa dari 3,85 menjadi 9,00.
===> Bukan larutan penyangga
====================================
Larutan 4
pH mula = 8,00
pH diencerkan = 8,75
pH ditambah asam = 6,25
pH ditambah basa = 10,00
Terjadi perubahan pH yang cukup tinggi ketika ditambahkan asam dari 8,00 menjadi 6,25. Pada penambahan basa juga terjadi perubahan pH yang cukup besar yaitu 8,00 menjadi 10,00.
===> Bukan larutan penyangga
====================================
Larutan 5
pH mula = 4,50
pH diencerkan = 6,50
pH ditambah asam = 1,50
pH ditambah basa = 13,00
Terjadi perubahan pH yang cukup tinggi ketika ditambahkan asam dari 4,50 menjadi 1,50. Selain itu juga pada penmabahan basa terjadi perubahan yang tinggi dari 4,50 menjadi 13,00.
===> Bukan larutan penyangga
Yang merupakan larutan penyangga ditunjukkan oleh angka 2
- pH larutan penyangga basa brainly.co.id/tugas/22506250, brainly.co.id/tugas/14605624#
- pH larutan penyangga asam brainly.co.id/tugas/178721, brainly.co.id/tugas/21794027
- Membedakan larutan penyangga brainly.co.id/tugas/22877191, brainly.co.id/tugas/27225262
Mapel : Kimia
Bab : Larutan Penyangga
Kelas : XI
Semester : 2
Kode : 11.7.8
#AyoBelajar