Bidang olahraga,pendidikan,ekonomi,budaya nama negara tetangga dan bentuk kerjasama
Kerjasama Indonesia dengan negara Jepang:
a. Ekonomi: Indonesia mengekspor minyak bumi mentah, gas alam cair, aluminium, bijih logam, besi. timah, tembaga, bauksit, kayu lapis, kopi, dan rumput laut ke Jepang. Sebaliknya. Indonesia mengimpor hasil-hasil industri, seperti mesin kendaraan bermotor. peralatan mobil, barang-barang elektronik, kapal, mesin-mesin industri, bahan kimia. dan pipa besi baja dari Jepang. Jepang banyak menanamkan modal di Indonesia, terutama dalam bidang industri otomatif dan elektronik.
b. Pendidikan: Kerja sama Indonesia dengan Jepang dalam bidang pendidikan dan kebudayaan misalnya dilakukan dengan dibentuknya Lembaga Indonesia—Jepang yang mengurus pertukaran pelajar kedua negara.
c. Kebudayaan: Banyak pemuda/pemudi Jepang mempelajari kebudayaan Indonesia, begitu pula sebaliknya banyak generasi muda Indonesia yang mempelajari kebudayaan Jepang. Pertukaran budaya kuliner, banyak restoran Jepang di Indonesia dan restoran Indonesia di Jepang.
d. Olahraga: Beberapa tahun belakangan, Indonesia dan Jepang menjalin kerjasama dalam olahraga Bulutangkis melalui PB PBSI.
e. Bentuk Kerjasama: bilateral.