Buat soal pilgan teks prosedur

Posted on

Buat soal pilgan teks prosedur

1. (1) Siapkan air dalam wadah khusus untuk menyiram, (2) taburkan pupuk kandang di sekitar batang bawah pohon jeruk, (3) siram dengan perlahan bagian atas pohon jeruk. Judul yang tepat untuk bagian teks prosedur kompleks di atas adalah ….
a. Penanaman Pohon Jeruk
b. Cara Memanen Jeruk yang Baik
c. Pemilihan Bibit Jeruk
d. Perawatan Pohon Jeruk
e. Cara Menyiram Pohon Jeruk

2. Kalimat di bawah ini merupakan bagian dari teks prosedur kompleks yang termasuk kalimat perintah biasa, kecuali ….
a. Masukan bahan A ke dalam campuran bahan B dalam wadah biru.
b. Biarkan mendidih selama tiga menit baru matikan api.
c. Lakukan pemeriksaan setiap dua jam sekali.
d. Aktifkan kembali telepon seluler setelah dua menit.
e. Jangan gunakan tangan telanjang untuk mengambil akar pohon ini.

3. Kalimat yang merupakan pendahuluan dalam sebuah teks prosedur kompleks di bawah ini adalah ….
a. Gunakan pemotong tajam yang steril.
b. Jalan layang menjadi solusi tersendiri untuk mengatasi kemacetan.
c. Untuk mendapatkan kulit bersih dan putih bisa menggunakan cara-cara berikut.
d. Jangan satukan bahan kental dengan bahan-bahan kering terlebih dahulu
e. Kupaslah bagian kulitnya setipis mungkin.

Ps: semoga membantu^^