Buatlah 2 paragraf contoh deskripsi tentang keindahan alam di pantai benar EBI nya dan nyambung
Pesona Keindahan Pantai Ancol Jakarta.- Dataran yang menjorok ke laut Jawa di kawasan pesisir utara Jakarta ini terletak di kawasan wisata pantai Ancol Jakarta Utara. Suasana hening dengan deburan ombak laut kecil dengan pemandangan bangunan khas tradisi rumah adat dari Indonesia yang berjajar rapih dihiasi hijaunya nyiur melabai menjadi pemandangan indah yang dapat kita nikmati untuk melihat pesona keindahan pantai Ancol yang berada di Jakarta.
Pantai Ancol ini cukup dikenal dikalangan masyarakat warga Jakarta, dimana lokasi ini sering dijadikan tempat untuk bersantai untuk menikmati pesona keindahan pantai sambil berlibur atau pun menginap bersama keluarga atau pun kerabat. Lokasi kawasan Ancol ini terbuka untuk umum, dan siapa saja boleh menikmati keindahan alam pantainya di kawasan Ancol yang dikelola Pemerinatah Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta ini.