Buatlah teks khutbah jumat secara ringkasplis banju jawabin secara ringkas​

Posted on

Buatlah teks khutbah jumat secara ringkasplis banju jawabin secara ringkas​

Jawaban:

Judul = Akhir Zaman

                                                  pembukaan

Alhamdulillahirrabbil’alamin, segala puji syukur atas segala kenikmatan, karunia, serta rahmat kepada hamba-hambaNya. Dialah Allah satu-satuNya harapan yang memberikan segala kebutuhan hamba-hambaNya. Saya bersaksi bahwa Allah adalah satu-satunya Tuhan dan saya bersaksi bahwa Muhammas SAW adalah utusan-Nya.

Marilah kita bertakwa kepada Allah SWT dan memohon hidayah serta rahmat dari-Nya. Karena tanpa pemberian dari-Nya, kita tidak akan pernah merasakan nikmatnya hidayah dan rahmat. Sehingga semuanya harus diminta, karena pada dasarnya Allah adalah Maha membolak balik-kan hati manusia. Karenanya, kita harus tetap menjaga diri dan bertawakal kepada Allah SWT.

                                           Pembahasan Khutbah – nya

Jama'ah jum'at sekalian, pada khutbah kali ini saya akan membahas tentang AKHIR ZAMAN.

Alloh SWT senantiasa memerintahkan Kita untuk bertaqwa. Menjauhi larangannya dan menjalankan perintahnya. Juga untuk berhati-hati baik yang nampak maupun yang tidak. Berhati-hatilah terhadap sesuatu yang bisa membuat terlena dan berpaling dari agama. Baik itu istri, anak, suami, harta atau keluarga.

Sebagaimana firman Alloh SWT :

وَاعْلَمُوا أَنَّمَآ أَمْوَالُكُمْ وَأَوْلاَدُكُمْ فِتْنَةٌ وَأَنَّ اللهَ عِندَهُ أَجْرٌ عَظِيمٌ

Artinya :

Saat ini, banyak sekali kejadian yang membuat Kita tercengang. Fitnah pemikiran yang terkadang membuat Kita berpaling akan kebesaran Alloh. Janganlah menyesatkan diri yang akan membawa dampak buruk bagi agama Kita sekalian. Tetaplah berpegang teguh terhadap keimanan dan taatilah pemimpin. Sesungguhnya, tanda akhir zaman sudah mulai terlihat.

Nabi Muhammad SAW sudah memberikan tanda-tanda akan fitnah akhir zaman. Diantaranya adalah banyaknya manusia yang pada pagi hari ia mengaku beriman, dan di sore harinya ia kafir atau sebaliknya. Dia juga menjual agamanya demi kepentingan dunia. Na’udzubillahi Min Dzalik.

Para jama’ah Jumat rohimakumulloh

Saat ini, banyak terjadi kekacauan dimana-mana, kerakusan dan pencurian meraja lela. Hendaknya sebagai umat yang beriman meminta perlindungan kepada Alloh dan senantiasa bertaubat. Tanda yang lainnya adalah dicabutnya ilmu dari para ulama’, yang tidak memberikan kebermanfaatan bagi umat manusia.

Sungguh nyata telah muncul fitnah dari berbagai sisi, muncullah beberapa pihak yang membuat Kita berpaling dari Islam. Maka hendaklah, senantiasa berdzikir dan bersholawat kepada Nabi untuk memupuk keimanan.

Tanda yang lain bisa dilihat dari tertanamnya sifat bakhil (pelit). Banyak yang tidak mau berzakat dan menginfaqkan hartanya di jalan Alloh. Sehingga peperangan dan pembunuhan terjadi dimana-mana. Atau hilangnya sifat amanah yang tertanam dalam diri manusia.

Namun, Alloh juga memberikan kabar gembira bahwasanya barang siapa yang masih mempunyai iman walaupun sebiji dzarrah maka ia akan dimasukkan ke dalam surga. Harta juga merupakan sifat terbesar, hanya sedikit yang bisa selamat dari fitnah ini. Banyak yang terlena dengan harta sehingga menghalalkan segala cara untuk mendapatkannya.

Oleh karena itu, jama’ah jum’at yang berbahagia. Hendaknya Kita senantiasa bahwa akan ada hari pembalasan terhadap apa yang selama ini dilakukan di dunia. Yaitu hari qiyamah. Pada saat itu, orang yang sudah meninggal dibangkitkan dengan bentuk sesuai amal perbuatan masing-masing.

Maka, berhati-hatilah wahai kaum muslimin. Jauhilah segala fitnah keburukan. Serta senantiasa berdzikir, bersholawat dan meningkatkan ibadah Kita semua.

Maaf kalau kepanjangan. Hehe…

semoga membantu