a.berwarna beda
b.sangat mudah dipisahkan
c.mempunyai volume berbeda
d.masih dapat dibedakan
Campuran antara air dan pasir termasuk campuran heterogen, hal itu karna zat-zat penyusunnya..
Campuran antara air dan pasir termasuk dalam campuran heterogen, karena zat-zat penyusunnya masih dapat dibedakan (D).
Penjelasan:
Campuran merupakan penggabungan dua atau lebih zat yang mana hasil pencampurannya masih memiliki sifat zat-zat penyusunnya. Kita ambil contoh campuran dua zat. Campuran dua zat biasanya melibatkan minimal satu zat berfasa cair atau zat gas, sedangkan zat kedua dapat berupa zat padat, cair, atau gas. Pada soal ini, diketahui ada campuran air dengan pasir. Dalam hal ini, kita tahu bahwa pasir tidak akan larut dalam air, karenanya meskipun keduanya kita aduk, lama-kelamaan pasir akan mengendap sehingga kita dapat membedakan yang mana pasir dan yang mana air. Campuran semacm ini disebut campuran heterogen.
Lain halnya dengan campuran lain, misalkna air dengan gula. Saat kita mencampurkan air dengan gula yang tidak terlalu banyak lalu kemudian kit aduk, maka lama-kelamaan gula akan terlarut. Campuran semacam ini disebut campuran homogen.
Pelajari lebih lanjut:
Contoh lain campuran homogen : brainly.co.id/tugas/23053310
Detil jawaban :
Kelas : 7
Mapel : IPA
Bab : Karakteristik Zat
Kode : 7.7.5
Kata kunci : campuran, heterogen