Campuran apa yang akan terbentuk antara air dan terigu jelaskan alasanya
Jawaban:
campuran apa yang akan terbentuk antara air dan terigu jelaskan alasanya.
Yaitu campuran heterogen. Hal ini dikarenakan ketika terigu dicampurkan ke dalam air, ketika didiamkan selama beberapa jam, maka antara terigu dan air dapat dibedakan (terigu mengendap).
Pembahasan :
Pengertian Campuran homogen dan campuran heterogen.
Di dalam campuran dibedakan menjadi dua golongan yang disebut dengan campuran homogen dan campuran heterogen.
- Campuran heterogen merupakan campuran yang terdiri dari dua komponen atau lebih yang memiliki fasa yang berlainan. misalnya adalah pasir dimasukkan kedalam air, campuran ini dikatakan campuran heterogen karena bahan bahannya yang terdapat dalam campuran memiliki fase berbeda, dimana pasir dalam campuran berfasa padatan dan air berfasa cair.
- Campuran homogen merupakan suatu campuran yang terdiri dari 2 bahan atau lebih yang memiliki fasa yang sama. contohnya sejumlah kecil gula yang dimasukkan ke dalam air, gula secara perlahan akan menghilang, dikarenakan pada saat gula murni berbentuk padatan namun setelah dimasukkan dalam air berubah mencair atau dikatakan larut sempurna.
Contoh lain campuran homogen :
- larutan garam
- larutan campuran teh dan susu
- Larutan campuran air, teh, dan gula
Pelajari Lebih Lanjut :
Materi tentang campuran homogen dan heterogen brainly.co.id/tugas/3154162
Materi tentang campuran homogen dan heterogen brainly.co.id/tugas/11231912
Materi tentang campuran homogen dan heterogen brainly.co.id/tugas/15846377
Materi tentang campuran homogen dan heterogen brainly.co.id/tugas/15497292
Materi tentang campuran homogen dan heterogen brainly.co.id/tugas/15481808
Materi tentang campuran homogen dan heterogen brainly.co.id/tugas/12382065
_____________________________________________________
Detail Jawaban :
Kelas : 11
Mapel : Kimia
Bab : 11
Kode : 11.7.11
Kata kunci : larutan, campuran heterogen, campuran homogen