Coba jelaskan secara singkat latar belakang dan sebab-sebab terjadinya perang banjar?

Posted on

Coba jelaskan secara singkat latar belakang dan sebab-sebab terjadinya perang banjar?

Jawaban Terkonfirmasi

Latar belakang dan sebab-sebab terjadinya perang banjar adalah

1. Rakyat Banjar tidak suka dan tidak setuju dengan merajalelanya dalam menguasai perkebunan dan pertambangan yang ada di Kalimantan Selatan.

2. Terlalu ikut campurnya pihak Belanda terhadap urusan kesultanan.

3. Belanda ingin menguasai daerah Kalimantan Selatan karena di daerah tersebut ditemukan pertambangan batubara.

4. Belanda telah merencanakan menghapus jabatan sultan di kerajaan Banjar.

5. Belanda tidak menyetujui pangeran Hidayatullah menjadi sultan Banjar.

6. Setelah mencopot jabatan sultan dari Tamjidullah, Belanda kemudian membubarkan kerajaan Banjar.

Pembahasan

Hai teman-teman BrainlyLovers…!!! Sekarang kita akan membahas perang Banjar.  

Selamat belajar…!!!  

1. Jalannya Perlawanan Rakyat Banjar dan Pangeran Antasari.

Walaupun Pangeran Hidayat bukan Sultan Kerajaan Banjar, tetapi telah memiliki kedudukan sebagai Mangkubumi. Pengaruhnya cukup besar di kalangan rakyatnya. Campur tangan Belanda di kraton makin besar dan kedudukan Pangeran Hidayat sebagai Mangkubumi makin terdesak. Sehingga Pangeran Hidayat memutuskan untuk melakukan perlawanan kepada Belanda bersama sepupunya Pangeran Antasari. Di setiap wilayah Kerajaan Banjar timbul suara ketidakpuasan masyarakat terhadap Sultan Tamjidillah II (gelar Sultan Tamjid setelah menjadi raja) dan kebencian rakyat Banjar terhadap Belanda. Kebencian rakyat Banjar lama-lama menjadi sebuah bentuk perlawanan kepada Belanda.

Pangeran Antasari adalah bangsawan yang berusaha mempersatukan kaum pemberontak. Pada April 1859, terjadi penyerangan pos Belanda di Martapura dan Pengaron oleh pasukan Pangeran Antasari. Pertempuran hebat terjadi di salah satu pusat kekuatan Pangeran Antasari, yaitu Benteng Gunung Lawak. Pada 27 September 1859 Belanda berhasil menduduki Benteng Gunung Lawak.

Pada Maret 1860, yang bertepatan dengan bulan suci Ramadhan 1278 Hijriah, para alim ulama, tokoh masyarakat dan para pemimpin rakyat Banjar menobatkan Pangeran Antasari sebagai Panembahan Amirudin Kalifatul Mukminin, atau pemimpin tertinggi agama Islam. Pangeran Antasari bersama Kyai Demang Leman, Haji Buyasin, Haji Nasrun, dan Haji Langlang, berhasil menghimpun pasukan sebanyak 3000 orang.  

 Niat Belanda yang sebenarnya adalah menghapuskan Kerajaan Banjar. Hal ini baru terlaksana setelah Kolonel Andresen dapat menurunkan Sultan Tamjidillah, yang dianggapnya sebagai penyebab kericuhan, sedangkan Pangeran Hidayat sebagai Mangkubumi telah meninggalkan kraton. 11 Juni 1860 Belanda menghapuskan kerajaan Banjar dan memasukkan wilayah Banjar ke dalam wilayah kekuasaan Belanda. Pada 16 Juni 1869 Pangeran Hidayat terlibat dalam pertempuran yang hebat melawan Belanda di Anbawang. Ketidakseimbangan persenjataan dan pasukan yang kurang terlatih, menyebabkan Pangeran Hidayat harus mundur dari perang tersebut. Belanda menggunakan siasat dengan memberikan kedudukan tinggi dan jaminan hidup kepada rakyat yang bersedia menghentikan perlawanan dengan menyerahkan diri kepada Pemerintah Belanda. Dan pada 2 Oktober 1861 menyerahnya Kyai Demang Leman.

2. Akhir Perlawanan Rakyat Banjar.

Menyerahnya Kyai Demang Leman sangat berpengaruh terhadap kekuatan pasukan Pangeran Antasari. Beberapa bulan setelahnya Belanda menangkap Pangeran Hidayat, dan diasingkan ke Pulau Jawa pada 3 Februari 1862. Perlawanan tetap diteruskan bersama-sama Pangeran Miradipa, Tumenggung Mancanegara, Tumenggung Surapati dan Gusti Umar. Pusat pertahanan pasukan Pangeran Antasari berada di Hulu Teweh. Pada akhir 1860, posisi pasukan Pangeran Antasari makin terjepit dan melakukan siasat perang gerilya. Ketika terjadi wabah penyakit melanda wilayah pedalaman, di Desa Bayam Bengkok Pangeran Antasari meninggal dunia pada tanggal 11 Oktober 1862.

Pelajari Lebih Lanjut

1. Kajian tentang peranan Pangeran Antasari dalam perang Banjar bisa coba cek brainly.co.id/tugas/1674160

2. Kajian tentang perlawanan Pangeran Antasari kepada Belanda bisa coba cek brainly.co.id/tugas/18570826

3. Kajian kehidupan politik dan kehidupan agama kerajaan Banjar  tentang bisa coba cek brainly.co.id/tugas/22493648

Detail Jawaban

Kelas : 11

Mata Pelajaran : Sejarah

Bab 2 : Perjuangan Daerah di Indonesia

Kode : 11.3.2002

Kata Kunci : Perang Banjar, Pangeran Antasari, Kerajaan Bamjar, Belanda.