a. larangan berhenti di jalan raya/tol dapat menciptakan kelancaran arus lalu lintas
b. rajin belajar bersama dalam kelompok meningkatkan prestasi belajar
c. semakin tinggi ilmu pengetahuannya maka semakin luas pandangannya
d. kedisiplnan dalam belajar memperkuat kepribadian suka bekerja keras
e. praktik ajaran agama berjalan baik dengan semangat toleransi
Contoh gejala sosial yang menggambarkan adanya keterkaitan antara norma dengan keteraturan sosial adalah ….
Keteraturan sosial adalah kondisi dimana masyarakat terbina secara tertip sehingga kondisi tenang dan damai. Salah satu bentuk keteraturan sosial adalah tertib sosial contohnya larangan berhenti di jalan raya/tol dapat menciptakan kelancaran arus lalu lintas.
Jawaban yang benar untuk soal diatas adalah (A).
Pembahasan
Keteraturan sosial merupakan suatu gambaran atau kondisi dimana keadaan masyarakat yang terbina secara tertib sebagai hasil dari interaksi sosial masyarakat yang sejalan dengan nilai dan norma yang berlaku. Interaksi sosial tersebut apabila berjalan dengan baik akan menciptakan kondisi lingkungan yang tenang dan damai sehingga dapat terciptanya keteraturan sosial. Bentuk dari keteraturan sosial antara lain :
- Tertib Sosial yaitu kondisi masyarakat yang teratur dan aman karena setiap individu masyarakat bertindak sesuai nilai dan norma yang berlaku. Contohnya masyarakat mematuhi rambu-rambu lalu lintas
- Keajegan yaitu kondisi masyarakat yang berkaitan dengan keteraturan sosial secara tetap dan berkelanjutan. Contohnya pekerja kantor melakukan rutinitas bekerja ke kantor setiap hari
- Order yaitu tatanan, sistem norma dan nilai sosial yang berkembang, diakui, dipatuhi oleh setiap anggota masyarakat dan telah disepakati bersama. Contohnya peraturan adat masing-masing daerah
- Pola yaitu hubungan atau interaksi tetap dalam proses interaksi sosial antar masyarakat. Contohnya dalam desa mengadakan musyawarah mufakat
Pelajari Lebih Lanjut
- Materi tentang hubungan norma dengan keteraturan sosial brainly.co.id/tugas/3990423
- Materi tentang wujud keteraturan sosial brainly.co.id/tugas/8353507
- Materi tentang macam-macam keteraturan sosial brainly.co.id/tugas/13303026
Detail Jawaban
Kelas : 10
Mapel : Sosologi
Bab : Bab 2 – Nilai dan Norma Sosial
Kode : 10.20.2
#AyoBelajar #SPJ2