Contuh algoritma fecebook
Mungkin Facebook
Seperti yang mungkin Anda sudah tahu, pada tanggal 11 Januari 2018 kemarin, Facebook mengumumkan perubahan algoritma News Feed atau timeline. Pengumuman ini menjadi perbincangan hangat di kebanyakan ruang marketing. Kenapa? Karena algoritma baru ini akan mempengaruhi kesempatan bisnis untuk mencapai banyak orang di Facebook melalui distribusi organik. Perubahan ini mengutamakan interaksi antara teman dan keluarga di Facebook dibanding dengan postingan dari perusahaan-perusahaan bisnis. Ini berarti konten dari Facebook page sebuah bisnis tidak akan muncul sesering sebelumnya di timeline seseorang. Sementara, konten yang di-share dan dibicarakan antar teman akan berkembang.
Postingan yang memiliki interaksi seperti komentar dan shares akan dianggap lebih bagus daripada post yang mendapat banyak likes dan reactions. Selain itu, postingan Facebook dengan komentar lebih panjang akan dianggap lebih baik daripada postingan yang memiliki sediki komentar.