Dari 32 siswa kelas VII B , 18 siswa antaranya perempuan . 15 siswa dari kelas tersebut berangkat sekolah dengan bersepeda dan 7 diantaranya perempuan . Banyak siswa laki – laki yang berangkat sekolah tidak bersepeda adalah
Banyak siswa laki – laki yang berangkat sekolah tidak bersepeda adalah 6 orang.
Pembahasan
Diketahui :
Jumlah siswa = 32 orang
Siswa perempuan = 18 orang
Jumlah siswa bersepeda = 15 orang
Siswa perempuan bersepeda = 7 orang
Ditanya :
Jumlah siswa laki-laki yang tidak bersepeda.
Jawab :
Jumlah siswa = siswa laki-laki + siswa perempuan
32 = siswa laki-laki + 18
siswa laki-laki = 32 – 18
siswa laki-laki = 14 orang.
Jumlah siswa bersepeda = siswa laki-laki bersepeda + siswa perempuan bersepeda
15 = siswa laki-laki bersepeda + 7
siswa laki-laki bersepeda = 15 – 7
siswa laki-laki bersepeda = 8 orang
Jumlah siswa laki-laki = siswa laki-laki bersepeda + siswa laki-laki tidak bersepeda
14 = 8 + siswa laki-laki tidak bersepeda
siswa laki-laki tidak bersepeda = 14 – 8
siswa laki-laki tidak bersepeda = 6 orang
Jadi banyaknya siswa laki-laki tidak bersepeda adalah 6 orang.
Pelajari lebih lanjut
Soal lain tentang operasi hitung bilangan :
Detail Jawaban
Kelas : 7
Mapel : Matematika
Bab : Bilangan
Kode kategorisasi : 7.2.2
Kata kunci : siswa, laki-laki, perempuan, tidak bersepeda, bilangan, soal cerita.