Definisi pitcher dan tugasnya
Selain bertugas pitcher (lempar bola terhadap batter/pemukul), seorang pitcher memiliki tugas lain yang menjadi tanggung jawabnya. Oleh karena itu tidaklah tepat jika tugas pitcher hanya dititikberatkan untuk pitching terhadap batter. Daerah yang harus dikuasai pitcher adalah sekitar lingkaran daerah pitcher sampai dengan daerah dekat home plate. Pada hakekatnya gerak lanjutan pitcher berada di daerah depan lingkaran pitching menutup batter.
Tugas-tugas pitcher antara lain sebagai berikut:
a) Membantu pemain di belakang home plate
b) Menjaga base pertama ketika first baseman mengambil bola
c) Membantu menjaga belakang base kedua dan ketiga, jika ada lemparan dari outfield
d) Membantu menjaga belakang lemparan ke arah home plate