diketahui panjang balok sama dengan 2 kali lebarnya jika volume dan tinggi balok berturut-turut adalah 810 cm³ dan 5 cm Keliling alas balok adalah … cm
Keliling alas balok adalah 54 cm
Nilai tersebut diperoleh dengan menghitung panjang dan lebar balok melalui rumus volume = p x l x t. Simak pembahasan berikut.
Pembahasan
Sifat sifat balok :
- mempunyai 6 sisi
- mempunyai 12 rusuk
- mempunyai 8 titik sudut
- mempunyai 12 diagonal sisi
- mempunyai 4 diagonal ruang
- mempunyai 6 bidang diagonal
Rumus Balok:
Luas = 2 ( pl + pt + lt)
Volume = p x l x t
Diketahui:
Panjang balok = 2 x lebar balok
tinggi balok = 5 cm
volume = 810 cm³
Ditanya:
Keliling alas balok ?
Dijawab:
p = 2l
volume = p x l x t
810 = 2l x l x 5
810 = 2l² x 5
2l² = 810/5
2l² = 162
l² = 162/2
l² = 81
l = √81 = 9 cm
p = 2l = 2 x 9 = 18 cm
Keliling alas balok = keliling persegi panjang
keliling = 2 x (p + l)
keliling = 2 x (18 + 9)
keliling = 2 x 27
keliling = 54 cm
Pelajari lebih lanjut
- Rumus mencari volume balok brainly.co.id/tugas/2069369
- Rumus volume kubus brainly.co.id/tugas/2192640
- Luas dan volume kubus brainly.co.id/tugas/2698026
——————————-
Detil jawaban
Kelas: 8
Mapel: Matematika
Bab: Bangun Ruang
Kode: 8.2.8