Harga 2 kg terigu dan 3 kg beras adalah Rp27.000,00, sedangkan harga 3 kg terigu dan 3 kg beras adalah Rp33.000,00. Harga 1 kg terigu dan 1 kg beras adalah​

Posted on

Harga 2 kg terigu dan 3 kg beras adalah Rp27.000,00, sedangkan harga 3 kg terigu dan 3 kg beras adalah Rp33.000,00. Harga 1 kg terigu dan 1 kg beras adalah​

Jawaban Terkonfirmasi

Jawaban:

Pembahasan

Sistem Persamaan Linear Dua Variabel

Misalkan Terigu = T dan Beras = B

Model matematika atau kalimat nya sebagai berikut:

2 kg Terigu + 3 kg Beras = Rp 27.000,00

2T + 3B = 27.000 … Persamaan (1)

3 kg Terigu + 3 kg Beras = Rp 33.000,00

3T + 3B = 33.000 … Persamaan (2)

.

Eliminasi persamaan (1) dan (2)

2T + 3B = 27.000

3T + 3B = 33.000

_______________ _

-T = -6.000

T = 6.000

Substitusi nilai T ke persamaan (1)

2T + 3B = 27.000

2(6.000) + 3B = 27.000

12.000 + 3B = 27.000

3B = 27.000 – 12.000

3B = 15.000

B = 15.000 : 3

B = 5.000

Menentukan harga 1 kg Terigu dan 1 kg Beras;

H = harga

H = 1 kg Terigu + 1 kg Beras

H = T + B

H = Rp 6.000,00 + Rp 5.000,00

H = Rp 11.000,00

Kesimpulan

Jadi, harga 1 kg terigu dan 1 kg beras tersebut adalah Rp 11.000,00.