Harga 50.000 suatu barang di diskon 30 % .Berapakah hasilnya ?
Jika diketahui harga suatu barang adalah Rp. 50.000,00 dan barang tersebut mendapat diskon sebesar 30%. Maka harga barang setelah mendapat diskon adalah Rp. 35.000,00.
Penjelasan dengan langkah-langkah:
Diskon adalah potongan harga yang diberikan oleh penjual atau pedagang kepada pembeli. Untuk menyelesaikan soal kita harus mencari diskon terlebih dahulu. Kemudian kita cari harga barang setelah mendapat diskon. Cara mencari harga yang telah mendapatkan diskon adalah dengan mengurangkan harga awal dengan besar diskon.
Rumus mencari diskon:
Rumus harga setelah diskon:
Penyelesaian soal:
Diketahui:
Harga awal barang = Rp. 50.000,00
%diskon = 30%
Ditanya:
Harga setelah mendapat diskon...?
Jawab:
>> Langkah 1, hitung besar diskon barang tersebut.
Diskon = %diskon × Harga awal
Diskon = 30% × Rp. 50.000,00
Diskon = Rp. 15.000,00
>> Langkah 2, hitung harga barang setelah mendapat diskon.
Harga akhir
= Harga awal – Diskon
= Rp. 50.000,00 – Rp. 15.000,00
= Rp. 35.000,00
Kesimpulan:
Jadi, harga barang tersebut setelah mendapat diskon adalah Rp. 35.000,00.
Pelajari lebih lanjut >>
- Materi tentang diskon => brainly.co.id/tugas/6907166
- Mencari harga yang harus dibayar => brainly.co.id/tugas/24015004
- Materi mencari diskon => brainly.co.id/tugas/22485094
==============================================================
Detail Jawaban:
Kelas: VII
Mapel: Matematika
Bab: Aritmatika sosial
Kode: 7.2.7
#AyoBelajar