hitunglah konsentrasi masing-masing spesi dalam larutan asam lemah h2co3 0,1 molar jika diketahui Ka1 = 4,2 kali 10 pangkat min 7 dan Ka2 = 4,8 kali 10 pangkat min 11

Posted on

hitunglah konsentrasi masing-masing spesi dalam larutan asam lemah h2co3 0,1 molar jika diketahui Ka1 = 4,2 kali 10 pangkat min 7 dan Ka2 = 4,8 kali 10 pangkat min 11

Jawaban Terkonfirmasi

Hitunglah konsentrasi masing-masing spesi dalam larutan asam lemah H₂CO₃ 0,1 molar jika diketahui Ka₁ = 4,2 x 10⁻⁷ dan Ka₂ = 4,8 x 10⁻¹¹!

Larutan asam lemah H₂CO₃ terionisasi sebagian dalam pelarut air dengan persamaan reaksi :

H₂CO₃(aq) ⇄ CO₃²⁻(aq) + 2H⁺(aq)

Pembahasan

  • Penentuan pH asam lemah

Asam lemah berdasarkan teori asam basa Arrhenius merupakan zat yang bereaksi sebagian atau terionisasi sebagian dengan air yang menghasilkan ion H⁺. Reaksi ionisasi larutan asam lemah dalam air merupakan reaksi kesetimbangan. Berikut adalah reaksi ionisasi asam lemah dalam air dan nilai tetapan kesetimbangan asam (Ka)

HA(aq) ⇄  H⁺(aq) + A⁻(aq)

Ka = [H⁺] [A⁻] / [HA]

Semakin kecil harga Ka, maka semakin lemah asam yang artinya semakin kecil konsentrasi ion H⁺ pada reaksi kesetimbangan.

Penentuan konsentrasi ion H⁺ dalam asam lemah dinyatakan dalam rumus :

[H⁺] = sqrt{Ka x Ma}

Keterangan :

Ka : tetapan kesetimbangan asam

Ma : molaritas asam lemah

  • Penentuan pH asam lemah poliprotik

Asam poliproptik merupakan zat yang bila direaksikan dengan air akan menghasilkan lebih dari satu ion H⁺. Contohnya asam H₃CO₃ dan H₃PO₄.

Untuk asam poliprotik akan terionisasi secara bertahap sesuai dengan jumlah proton atau ion H⁺ yang dilepas. Jika asam bervalensi 2 misalnya H₂CO₃ maka akan mengalami ionisasi sebanyak 2 kali yang berarti melepaskan ion H⁺ sebanyak 2 kali sehingga memiliki nilai Ka sebanyak 2.

Terdapat hubungan Ka, Ka₁ dan Ka₂ pada asam bervalensi dua yaitu :

Ka₁ x Ka₂ = Ka

Pada asam tertentu, nilai tetapan kesetimbangan asam pertama (Ka₁) jauh lebih besar daripada tetepan kesetimbangan asam kedua (Ka₂) hal ini dikarenakan akan lebih mudah melepas satu ion H⁺ dari molekul netral dibandingkan memindahkan ion H⁺ berikutnya dari muatan negatif yang diturunkan dari molekul tersebut

Harga Ka₂ lebih kecil dibandingkan harga Ka₁, sehingga dapat dianggap harga Ka hanya ditentukan oleh Ka₁ untuk menentukan pH atau konsentrasi spesi dalam reaksi ionisasi

[H+] = sqrt{Ka1 x Ma}

Penyelesaian Soal

Diketahui :

Konsentrasi larutan asam H₂CO₃ = 0,1 M

Ka₁ = 4,2 x 10⁻⁷

Ka₂ = 4,8 x 10⁻¹¹

Ditanya : konsentrasi masing-masing spesi larutan asam H₂CO₃..?

Jawab :

  • Menentukan harga Ka asam lemah H₂CO₃

Reaksi ionisasi asam lemah H₂CO₃ tahap pertama :

H₂CO₃(aq) ⇄ HCO₃⁻(aq) + H⁺(aq)

Ka₁ = [H⁺] [HCO₃⁻]/ [H₂CO₃] = 4,2 x 10⁻⁷

Reaksi ionisasi asam lemah H₂CO₃ tahap kedua :

HCO₃⁻(aq) ⇄ CO₃²⁻(aq) + H⁺(aq)

Ka₂ = [H⁺] [CO₃²⁻]/ [HCO₃⁻] = 4,8 x 10-¹¹

Jika H₂CO₃ dianggap terionisasi dalam 1 tahap maka,

H₂CO₃(aq) ⇄  CO₃²⁻(aq) + 2H⁺(aq)

Ka = [H⁺]² [CO₃²⁻] / [H₂CO₃]

Hubungan Ka, Ka₁ dan Ka₂ yaitu :

Ka₁ x Ka₂ = ([H⁺] [HCO₃⁻]/ [H₂CO₃]) x ([H⁺] [CO₃²⁻]/ [HCO₃⁻])

Ka1 x Ka2 = [H⁺]² [CO₃²⁻] / [H₂CO₃] = Ka

Ka = Ka1 x Ka2

Ka = 4,2 x 10⁻⁷ x 4,8 x 10⁻¹¹

Ka = 2,016 x 10⁻¹⁷

  • Menentukan konsentrasi masing-masing spesi larutan asam H₂CO₃

Konsentrasi mula-mula H₂CO₃ = 0,1 M

                    H₂CO₃(aq) ⇄ CO₃²⁻(aq) + 2H⁺(aq)

Mula² (M) 0,1         0                0

Bereaksi (M)  - x        + x   + 2x

——————————————————————————-

Sisa (M)      0,1 – x        x           2x

Kita anggap asam lemah H₂CO₃ terionisasi sedikit sehingga  

0,1 – x ≈ 0,1  

Ka =  [H⁺]² [CO₃²⁻] / [H₂CO₃]

2,016 x 10⁻¹⁷ = (2x)² (x) / 0,1  

2,016 x 10⁻¹⁷ = 4x³/ 0,1

2,016 x 10⁻¹⁸ = 4x³

x³ = 2,016 x 10⁻¹⁸/ 4  

x³ = 5,04 x 10⁻¹⁹

x = 8,0 x 10⁻⁷

Jadi konsentrasi konsentrasi masing-masing spesi larutan asam H₂CO₃  pada saat sisa adalah :

[H₂CO₃ ] = 0,1 – x = 0,1 – 8,0 x 10⁻⁷  = 0,099 M

[CO₃²⁻] = x = 8,0 x 10⁻⁷  M

[H⁺] = 2x = 2 x  (8,0 x 10⁻⁷)  = 1,6 x 10⁻⁶ M

Pelajari lebih lanjut  

1. Materi tentang teori asam basa brainly.co.id/tugas/20822143

2. Materi tentang perhitungan pada basa lemah brainly.co.id/tugas/20510145

3. Materi tentang  contoh soal perhitungan asam dan basa kuat brainly.co.id/tugas/20597203

Detil jawaban  

Kelas: 11 SMA

Mapel: Kimia

Bab: Larutan asam basa

Kode: 11.7.5

Kata Kunci: asam lemah poliprotik, asam lemah, pH