Jawaban.dan pertanyaan tes wawancara mpk
Berikut contoh pertanyaan yang daat digunakan dalam tes wawancara MPK beserta jawabannya:
P: Apa tujuanmu untuk bergabung dalam MPK?
J: Tujuan saya adalah untuk membantu mengawasi kinerja anggota OSIS, dimana kinerja tersebut sangat penting dalam keberlangsungan sekolah.
P: Apa yang kamu ketahui tentang tugas sebagai anggota MPK?
J: Beberapa tugas MPK yang saya ketahui ialah turut serta dalam mengawasi kinerja anggota OSIS dan membantu tugas-tugas yang dikerjakan OSIS.
P: Apakah keinginan kamu dalam ikut serta sebagai MPK terpengaruh oleh teman?
J: Tidak, keinginan saya untuk menjadi MPK murni keinginan diri saya sendiri.
P: Jika kamu terpilih menjadi MPK, pribadi seperti apa yang akan kamu tunjukkan kepada teman-temanmu?
J: Saya akan menunjukkan pribadi yang rajin serta disiplin. Saya harap kepribadian saya dapat menjadi contoh bagi teman-teman lain.
Pembahasan
MPK merupakan singkatan dari Majelis Perwakilan Kelas. MPK sendiri bertugas untuk mengawasi, membantu dan mengevaluasi OSIS serta tugas-tugas yang dilakukan. Jika ingin menjadi MPK, biasanya dilakukan tes terlebih dahulu, salah satunya tes wawancara. Tes bertujuan agar siswa yang terpilih menjadi MPK adalah siswa yang dapat menjalankan tugasnya dengan baik. Pertanyaan-pertanyaan di atas merupakan beberapa pertanyaan yang dapat digunakan saat tes wawancara.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang pengertian dan tujuan MPK brainly.co.id/tugas/4030468
- Materi tentang contoh wawancara brainly.co.id/tugas/2080849
- Materi tentang pandangan sebagai calon pengurus MPK brainly.co.id/tugas/43667364
Detail jawaban
Kelas: Umum
Mapel: Umum
BAB: –
Kode: –
#AyoBelajar
#SPJ2