Jelaskan apa yang dimaksud dengan footnote, innote, endnote?

Posted on

Jelaskan apa yang dimaksud dengan footnote, innote, endnote?

Jawaban Terkonfirmasi

Berikut adalah pengertian dari Footnote, Innote, dan Endnote.

  1. Footnote (catatan kaki) berada di bawah halaman yang berisi informasi tambahan.
  2. Innote (catatan tubuh) yaitu kutipan langsung menggunakan kurung.
  3. Endnote (catatan akhir) berada di akhir dokumen tulisan.

Pembahasan

Pada sebuah buku atau majalah sering kita menemukan informasi tambahan di bawah halaman dari sebuah tulisan. Informasi tambahan tersebut berupa sitasi dari sebuah kutipan atau komentar atau informasi mengenai tulisan tersebut.

Informasi tambahan tersebut dalam Microsoft Word disebut dengan perintah Footnote, Innote, dan Endnote.

Penggunaannya mirip dengan daftar pustaka, yaitu memberikan informasi dari mana sumber informasi itu berasal hanya saja perbedaan utama terletak pada lokasi sumber itu diletakkan.

  • Footnote (catatan kaki) berada di bawah halaman yang berisi informasi tambahan.
  1. Footnote biasanya disebut dengan catatan kaki.
  2. Footnote merupakan daftar keterangan sebuah rujukan atau kutipan yang kita ambil dari buku, majalah, internet, dll.
  3. Footnote terletak di bawah kertas kaki tulisan atau di bawah footer.

Contoh:

Sri Kusuma Dewi, Artficial Intelligence (Yogyakarta: Graha Ilmu, 2003, hlm. 40).

  • Innote (catatan tubuh) yaitu kutipan langsung menggunakan kurung.

Susunan membuat Innote:

  1. Nama pengarang buku (biasanya diambil nama belakangnya saja).
  2. Tahun penerbitan buku,
  3. Halaman buku yang dijadikan kutipan.

Contoh:

Alexander, 2011: 80

  • Endnote (catatan akhir) berada di akhir dokumen tulisan.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang pengertian footnote brainly.co.id/tugas/4493623
  2. Materi tentang perbedaan bibliografi dengan endnote brainly.co.id/tugas/4680382
  3. Materi tentang tujuan penulisan catatan kaki brainly.co.id/tugas/3994268

—————————————-

Detail jawaban

Kelas: SMA

Mapel: TIK

Bab: Microsoft Word

Kode: –

#AyoBelajar #SPJ2