Jelaskan apa yang mendasari penentuan lokasi perusahaan retail
1. Akses ke lokasi
Pertimbangkan akses menuju lokasi toko Anda, apakah jalan di depan toko terdiri dari dua arah atau satu arah. Bagaimana para pelanggan akan mengakses toko Anda, apakah harus memutar jalan jika menggunakan kendaraan, dan sebagainya. Pertimbangkan akses yang paling mudah untuk dapat mencapainya.
2. Traffic
Arus lalu lalang orang dan kemacetan kendaraan tentu akan sangat berpengaruh pada jumlah pengunjung di toko Anda. Pertimbangkan pula traffic ini, jika toko Anda memang independent atau berdiri sendiri di luar kompleks pertokoan atau pusat perbelanjaan.
3. Mudah terlihat
Toko retail yang terletak di tempat strategis dan mudah terlihat tentu lebih mudah menarik minat pelanggan, apalagi ditambah papan nama yang mencolok dan eye catching. Hal ini sangat jelas bahwa lokasi menentukan prestasi.
4. Dekat dengan target market.
Pastikan target market Anda, apakah menyasar kalangan tertentu, umur tertentu dan sebagainya. Jika toko Anda dekat dengan target, tentu pelanggan juga mudah mengunjungi, lebih hemat biaya dan waktu. Bagaimanapun untuk toko retail, lokasi menentukan prestasi sehingga penentuan target market pada lokasi tidak bisa diabaikan begitu saja.
5. Biaya sewa.
Lokasi strategis umumnya memang menuntut harga sewa yang tinggi dan berbeda jauh dengan lokasi kurang strategis. Jika memang biaya ini mampu tertutupi dengan potensi yang akan didapatkan, memang lebih baik memilih lokasi yang strategis meski dengan harga lebih tinggi.
6. Lingkungan sekitar.
Jangan abaikan jenis usaha di kanan kiri toko Anda, karena ternyata akan sedikit berpengaruh kepada minat pelanggan. Misalnya, usaha cafe akan lebih cocok berada di deretan usaha warnet, distro, game daripada berada di samping toko bangunan atau bengkel motor.
7. Legalitas.
Legalitas suatu lokasi yang akan Anda pilih penting untuk diperhatikan. Jangan sampai terjadi masalah di kemudian hari dalam hal regulasi kawasan atau perijinan yang akan merugikan usaha Anda sendiri.