Jelaskan pengertian ideologi menurut Soejono soemargono
Kelas : XII SMA
mapel : PPKN
kategori : ideologi menurut para ahli
kata kunci : ideologi , soejono soemargono
Pembahasan :
pengertian ediologi menurut para ahli :
1) menurut soejono soemargono
Soejono Soemargono menyatakan secara umum “ideologi” sebagai kumpulan gagasan, ide, keyakinan, kepercayaan, yang menyeluruh dan sistematis yang menyangkut bidang politik, social, kebudayaan, dan agama.
2) menurut patrick corbett
Patrick Corbett menyatakan ideologi sebagai setiap struktur kejiwaan yang tersusun oleh seperangkat keyakinan mengenai penyelenggaraan hidup bermasyarakat beserta pengorganisasiannya, seperangkat keyakinanmengenai sifat hakikat manusia dan alam semesta yang ia hidup didalamnya, suatu pernyataan pendirian bahwa kedua perangkat keyakinan tersebut dihayati dan pernyataan pendirian itu diakui sebagai kebenaran oleh segenap orang yang menjadi anggota penuh dari kelompok sosial yang bersangkutan.
3) menurut gunawan setiardja
Gunawan Setiardja merumuskan ideologi sebagai seperangkat ide asasitentang manusia dan seluruh realitas yang dijadikan pedoman dan cita-cita hidup.
Ideologi adalah ide pikiran atau gagasan yang ada di dalam pikiran.