Jelaskan perbedaan pernapasan berudu dan katak dewasa
Jawaban:
Pernapasan berudu menggunakan insang ekternal yang dapat digunakan untuk bernafas di air.
Sementara katak dewasa menggunakan paru-paru untuk bernafas di udara, dengan dibantu oleh kulitnya yang dapat menyerap oksigen pada kondisi lembab.
Pembahasan:
Katak adalah maklhuk hidup dari jenis Amphibia. Katak mengalami perubahan bentuk dalam perkembangannya, atau yang disebut dengan metamorfosis.
Setelah katak menetas dari telur, katak akan menjadi larva yang disebut dengan berudu atau kecebong.
Kecebong berbentuk mirip seperti ikan, awalnya tidak memiliki kaki dan hidup berenang di air. Kecebong bernafas menggunakan insang, yang menyaring dan menyerap oksigen di air.
Setelah berkembang, kecebong menumbuhkan organ-organ dewasa, seperti kaki dan paru-paru. Seiring pertumbuhan ini, insang mulai hilang.
Pada katak dewasa, paru-paru mendapatkan udara saat udara masuk melalui hidung ketika tenggorokan katak mengembang. Berbeda dengan manusia, katak tidak memiliki otot diafragma dan tulang rusuk, sehingga cara memasukkan udara ke paru-paru berbeda dengan manusia pula.
Selain melalui hidung, katak dapat bernafas saat oksigen mengalami difusi atau penyerapan melalui kulit katak yang lembab.
Oksigen ini kemudian dipompa oleh jantung katak ke seluruh tubuh, melalui pembuluh darah katak. Berbeda dengan manusia yang memiliki 4 bagian jantung, katak hanya memiliki 3 bagian, sehingga terjadi percampuran darah bersih kaya oksigen hasil pernafasan dengan darah kotor yang banyak mengandung karbon dioksida.
Kode: 11.4.7
Kelas: XII
Mata Pelajaran: Biologi
Materi: Bab 7 – Sistem Pernafasan
Kata Kunci: Sistem Pernafasan Katak