Karangan menjaga kebersihan lingkungan beserta ide pokok
❀ Jawaban ❀
Kebersihan merupakan salah satu aspek penting dalam kehidupan. Dengan menjaga kebersihan, artinya kita telah berusaha untuk menjaga kesehatan diri. Ketika lingkungan dibersihkan dengan baik, kuman-kuman tidak berani mendekat dan berkembang biak. Berkembangnya sumber penyakit akibat lingkungan yang kotor dapat kita kurangi dengan menjaga kebersihan diri dan lingkungan.
Menjaga kebersihan dapat dimulai dari menjaga kebersihan diri dan kemudian dilanjutkan dengan menjaga kebersihan lingkungan. Mengapa harus dimulai dari menjaga kebersihan diri sendiri? Karena dengan membiasakan menjaga kebersihan diri, lingkungan yang kita tinggali akan ikut menjadi lingkungan yang bersih pada akhirnya.
Menjaga kebersihan diri dapat dilakukan dengan cara menjaga kebersihan tubuh mulai dari ujung kaki hingga ujung rambut. Rambut yang bersih membuat orang lebih nyaman beraktifitas. Selain itu, pakaian juga perlu diperhatikan kebersihannya agar tubuh tidak mudah terserang penyakit. Pasalnya, virus dan bakteri penyebab penyakit bisa saja berasal baru pakaian yang sedang digunakan.
Menjaga kebersihan lingkungan juga tidak kalah penting. Lingkungan itu meliputi lingkungan rumah, sekolah, masyarakat, dan juga lingkungan umum. Di rumah, kebersihan dijaga dengan menyapu halaman dan kebun rumah. Di sekolah, kita melaksanakan piket bersama untuk menjaga kebersihan sekolah. Di lingkungan masyarakat, kita melaksanakan kerja bakti untuk menjaga kebersihan lingkungan. Di lingkungan umum, kita menjaga kebersihan dengan cara membuang sampah pada tempatnya.
Banyak manfaat menjaga kebersihan yang kita peroleh. Beberapa manfaat menjaga kebersihan yaitu menjaga kebersihan dapat melindungi kita dari ancaman penyakit karena kesehatan berawal dari kebersihan. Kemudian, kebersihan membuat situasi belajar dan bermain menjadi menyenangkan. Tidak ada bau busuk menyengat membuat hati lebih ceria. Lingkungan menjadi lebih sejuk serta bebas dari polusi udara. Air menjadi lebih bersih dan aman untuk di minum. Kita juga menjadi lebih tenang dalam menjalankan aktifitas sehari hari.
Ide pokok::
Ketika lingkungan dibersihkan dengan baik, kuman-kuman tidak berani mendekat dan berkembang biak.
=====================
• #semogamembantu
• maaf klo slh
• – @maychanzx