Keberhasilan utama dari atom bohr adalah

Posted on

Keberhasilan utama dari atom bohr adalah

Jawaban Terkonfirmasi

Keberhasilan utama dari atom bohr adalah menyempurnakan Teori atom Rutherford dan menjelaskan bagaimana elektron yang mengitari Inti atom tidak jatuh ke inti.

Penjelasan:

Salah satu keberhasilan dari Teori Atom Bohr yaitu dalam menjelaskan kekurangan terkait teori atom Rutherford yang tidak mampu untuk menjelaskan mengapa elektron tidak jatuh ke inti atom.

Niels Bohr menjelaskan teori atom berdasarkan pda analisis spektrum atom dan teori kuantum yang dikemukakan oleh Max Planck yang dikembangkan menjadi sebuah postulat.

Postulat Model Atom menurut Niels Bohr, yaitu:

1. Model atom menurut Bohr menyerupai Tata surya dimana Inti atom menjadi pusatnya dan elektron mengelilingi berdasarkan orbitnya.

2. Elektron pada atom hanya dapat berapa pada tingkat energi tertentu, artinya elektron hanya dapat beredar pada lintasan tertentu saja, dimana orbit berbentuk lingkaran dengan jari-jari tertentu. Tiap orbit ditandai dengan bilangan bulat yang disebut dengan  bilangan kuantum (n), dimana semakin besar harga n maka semakin jauh elektron dari inti dan semakin besar energinya.

3. Pada keadaan normal elektron menempati tingkat energi terendah yaitu pada kulit K.

4. Elektron dapat berpindah dari satu kulit ke kulit lainnya disertai dengan pemancaran atau penyerapan sejumlah tertentu energi yang disebut dengan Eksitasi Elektron.


Demikian penjelasannya semoga bisa membantu.

Pelajari soal-soal Struktur Atom lainnya melalui link berikut:

Teori Atom Mekanika Kuantum

https://
brainly.co.id/tugas/17296114

Teori Atom Dalton

brainly.co.id/tugas/12519791

Menentukan Jumlah Elektron Ion

https://
brainly.co.id/tugas/17359862

Menentukan Pasangan Isoton

brainly.co.id/tugas/17338229

Selamat Belajar dan Tetap Semangat!!!

#AyoBelajar

——————————————————————————————————

Detail Jawaban:

Kelas    : X

Mapel   : KIMIA

BAB      : Struktur Atom

 Kode     : 10.7.2.

———————————————————————————————————