Kita harus meyakini bahwa setiap hal yang diperintahkan oleh allah swt pasti mengandung?

Posted on

Kita harus meyakini bahwa setiap hal yang diperintahkan oleh allah swt pasti mengandung?

Jawaban Terkonfirmasi

Kita harus meyakini bahwa setiap hal yang diperintahkan oleh Allah SWT adalah pasti mengandung HIKMAH. Hikmah ini artinya adalah manfaat, pelajaran, kebijaksanaan dan lain sebagainya. Segala sesuatu yang ditetapkan dan diciptakan Allah SWT tak ada yang sia-sia. Mereka yang beranggapan bahwa penciptaan dan perintah Allah adalah sia-sia termasuk orang-orang yang ingkar (kafir).

» Pembahasan

Mengenai segala sesuatu yang diciptakan Allah SWT (termasuk apa-apa yang diperintahkan-Nya) di bumi juga di langit dan antara keduanya selalu ada HIKMAH ini disebutkan dalam SURAH SHAD AYAT 27. Adapun bunyi dan terjemahan surah ini adalah sebagai berikut:

وَمَا خَلَقْنَا السَّمَاءَ وَالْأَرْضَ وَمَا بَيْنَهُمَا بَاطِلًا ۚ ذَٰلِكَ ظَنُّ الَّذِينَ كَفَرُوا ۚ فَوَيْلٌ لِلَّذِينَ كَفَرُوا مِنَ النَّارِ

"Dan kami tidak menciptakan langit dan bumi dan apa yang ada di antara keduanya tanpa hikmah. Yang demikian itu adalah anggapan orang-orang kafir; maka celakalah orang-orang kafir itu, karena mereka akan masuk neraka"

Mereka orang-orang yang bertakwa akan senantiasa mematuhi perintah dan menjauhi larangan Allah SWT sebab dalam keyakinan diri mereka bahwa apa yang diperintahkan dan apa yang dilarang tersebut mengandung manfaat atau hikmah, disadari atau pun tidak disadari oleh manusia.

» Pelajari Lebih Lanjut:

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detil Jawaban

Kode           : –

Kelas          : SMA

Mapel         : Pendidikan Agama Islam

Bab             : –

Kata Kunci : Hikmah, Pelajaran, Manfaat, Shad, Sia-sia

Gambar Jawaban