Lagu perjuangan bahasa sunda
Jawaban:
Lima judul lagu bahasa Sunda tentang pahlawan antara lain adalah pahlawan toha, bulan langlayangan peuting, pahlawan bangsa, karatagan pahlawan dan karatagan pamuda Indonesia. Contoh judui lagu bahasa Sunda tersebut termasuk ke dalam jenis lagu Sunda yang disebut kawih.
Ada beberapa jenis lagu Sunda, yaitu seperti kawih, kakawihan dan tembang. Dilihat dari liriknya, kawih, kakawihan dan tembang juga merupakan karya sastra dalam bentuk puisi. Kawih dan kakawihan merupakan bentuk puisi yang tidak terikat oeh aturan. Sedangkan tembang merupakan bentuk puisi yang terikat oleh aturan, yaitu aturan pupuh.
Aturan yang ada dalam pupuh disebut guru wilangan dan guru lagu. Karena kawih dan kakawihan tidal terikat oleh aturan, maka kawih dan kakawihan juga sering disebut sebagai bentuk puisi yang tidak terikat oleh guru wilangan dan guru lagu.
Meskipun kawih dan kakawihan tidak terikat oleh aturan, dalam kawih dan kakawihan ada unsur-unsur yang bsa digunakan untuk menganalisa atau mengapresiasi isikawih dan kakawihan. Unsur-unsur tersebut adalah unsur tema, nada dan suasana, rasa, dan amanat.
Melalui unsur tema, sebuah kawih atau kakawihan dapat dianalisa tema atau pokok pikiran yang dibicarakan oleh si pengarangnya. Tema yang ada dari sebuah kawih adalah seperti tema tentang kepahlawanan, cinta, keindahan alam, cinta tanah air dan sebagainya.
Dalam menganalisa tema sebuah kawih, tidak bisa secara sepintas saja melihat kata-katanya, tetapi harus benar-benar dianalisa maksud dari kata-kata yang ada. Sebagai contoh, kawih Es Lilin, jika dianalisa secara sepintas banyak yang menyangka bahwa tema dari kawih Es Lilin adalah tentang makanan, padahal tema Es Lilin adalah tentang cinta atau asmara. Demikian pula dalam mencari kawih tema-tema lainnya, seperti tema kepahlawanan.
semoga bermanfaat 🙂