mengapa bagian pendalaman Benua lebih rendah kepadatan penduduk nya di banding kan bagian pesisir Benua?
Jawaban:
1. Bagian dari pedalaman suatu benua kepadatan penduduknya lebih rendah daripada bagian pesisir karena :
a. Bagian pedalaman benua biasanya beriklim kering dengan sedikit hujan sehingga sulit mendapatkan air. Hal ini seperti di benua Australia dan Afrika yang bagian pedalaman merupakan gurun yang kering.
b. Bagian pedalaman pada umumnya terdiri atas pegunungan yang berbukit-bukit sehingga sulit dibuat pemukiman.
c. Bagian pesisir merupakan tempat pelabuhan-pelabuhan besar tempat jalur perdagangan internasional sehingga banyak penduduk yang tinggal di sana karena kemudahan transportasi tersebut.
d. Banyak kota-kota besar dunia yang ada di pinggir pantai sehingga menjadi pusat industri dan jasa yang mendorong terjadinya urbanisasi ke daerah-daerah pesisir.
e. Daerah pesisir cenderung memiliki curah hujan yang tinggi dan iklimnya yang sejuk sehingga banyak penduduk yang memilih tinggal di sana.