Menggambarkan secara kronologis proses pendudukan militer Jepang di Indonesia
Mulai 10 Januari 1942 tentara Jepang menyerbu pulau-pulau strategis. Dalam waktu singkat, Jepang dapat mengalahkan Belanda di Indonesia dan kota-kota penting dapat dikuasai Jepang, seperti Tarakan, Balikpapan, Bali, Rembang, Meraj, Palembang, dan Pontianak.
Pada tanggal 1 Maret, Jepang telah memasuki Pulau Jawa. Serdadu Belanda yang masih tersisa mampu bertahan seminggu, namun kemudian menyerah tanpa syarat di Kalijati pada 8 Maret 1942. Sejak itu Indonesia jatuh ke tangan Jepang, kecuali Papua. Hal ini dikarenakan pertahanan Australia dan Sekutu di wilayah itu sulit ditembus oleh tentara Jepang.
Kedatangan Jepang ke Indonesia di latar belakangi oleh :
Pada tanggal 7 Desember 1941 terjadi pengeboman Jepang ke pangkalan militer Amerika Serikat di Asia Timur Raya (Perang antara Jepang dengan negara-negara barat : Inggris,Belanda dan AS)