Nama gunung yang termasuk deretan sirkum pasific dan mediterania

Posted on

Nama gunung yang termasuk deretan sirkum pasific dan mediterania

Jawaban Terkonfirmasi

Nama gunung yang termasuk deretan sirkum pasific dan mediterania!

Jawab

Pendahuluan

SIRKUM adalah sistem pegunungan dengan lipatan muda yang ada pada permukaan bumi. Sirkum terbagi menjadi dua yaitu sirkum Mediterania dan sirkum pacific. Kedua sirkum ini sama-sama melintasi wilayah Indonesia.

Pembahasan

SIRKUM MEDITERANIA

Sirkum mediterania ini awalnya dari pegunungan di Alpen Eropa yang kemudian berlanjut ke pegunungan Himalaya di benua Asia. Sirkum ini memasuki wilayah Indonesia melalui Sumatera kemudian ke Jawa, Bali, selanjutnya Nusa Tenggara dan terakhir Maluku. Sirkum mediteriania dibagi ke dalam 2 jalur utama yakni:

  1. Busur Dalam, jalur ini bersifat vulkanik.
  2. Busur Luar , jalur ini bersifat non-vulkanik.

Busur Dalam (Vulkanis) di Indonesia melalui sejumlah GUNUNG seperti Gunung Kerinci (Jambi), Gunung Krakatau (Lampung), Gunung Leuseur (Aceh), Gunung Kalau (Sumut), Gunung Besagi (Sumsel), Gunung Bepagat (Bengkulu) dan lain lain.

Busur Dalam (Non-Vulkanis) melalui kawasan Sumatera pada pantai bagian barat seperti Pulau Semeul, Mentawai, Nias, Pantai selatan di Jawa, Enggano, Pantai Selatan di Nusa Tenggara dan lain lain. Pada jalur ini tidak dijumpai pegunungan yang aktif.

SIRKUM PASIFIK

Sirkum ini bermula di pegunungan Andes Amerika yang kemudia berlanjut ke Jepang, Filipina dan selanjutnya memasuki wilayah Indonesia melalui Pulau Sulawesi, bercabang ke Halmaheran dan terakhir sampai ke tanah Papua.

Pada sirkum pasifik ini banyak gunung-gunung berapi seperti Gunung Awu (Sulawesi), Gunung Tolondokalando (Sulawesi), Gunung Buloli (Sulawesi), Gunung Dwikora (Papua), Gunung Arfak (Papua) dan masih banyak lagi lainnya.

Kesimpulan

Sirkum Mediterania melewati wilayah Sumatera – Jawa – Bali – Nusa Tenggara – Maluku. Gunung aktif di sepanjang sirkum ini contohnya gunung Leuseur, Merapi hingga Krakatau. Adapun Sirkum Pasifik melalui wilayah Sulawesi – Halmahera – Papua. Adapun gunung-gunung pada sirkum ini antara lain Tolondokalando, Awu, Dwikora dan masih banyak lagi lainnya.

Pelajari lebih lanjut:

1. Materi tentang sirkum mediterania dan pasifik brainly.co.id/tugas/4909286

2. Materi tentang pengertian sirkum brainly.co.id/tugas/2297717

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

Detil Jawaban

Kode           : 7.8.2

Kelas          : 1 SMP

Mapel          : IPS

Bab             : Kondisi Geografis Indonesia

Kata Kunci : Sirkum, Pasifik, Mediterania, Krakatau, Gunung

Gambar Jawaban

Gambar Jawaban