Negara di sebelah barat venezuela
Soal:
Negara di sebelah barat Venezuela
__________________________________________
Jawaban:
Pendahuluan
Hai para penjelajah, kali ini kita akan membahas tentang salah satu negara yang berada di kawasan Amerika Selatan yakni Venezuela. Pertanyaannya berkaitan dengan batas negara yakni “Negara di sebelah barat Venezuela”. Dengan mengetahui batas-batas negara Venezuela maka kita akan memperoleh jawabn dari pertanyaan ini. Mari kita bahas!
Pembahasan
Negara di sebelah barat Venezuela adalah negara Kolombia.
Negara Venezuela memiliki nama resmi negara yakni Republik Bolivar Venezuela dan beribu kota di Caracas. Bentuk pemerintahan negara ini adalah Republik Federal Presidensil. Negara ini memiliki 32 negara bagian.
Letak geografis Venezuela yakni di benua Amerika bagian selatan dengan batas-batas negara terdiri dari sisi utara berbatasan dengan Laut Karibia, sisi selatan dengan negara Brazil, sisi timur dengan negara Guyana bagian selatan, sisi barat berbatasan dengan negara Kolombia.
Luas wilayah negara Venezuela mencapai 916.445 km2 dengan 0,32% wilayahnya terdiri dari perairan. Bentang alamnya berupa dataran rendah, dataran tinggi, dan juga padang rumput sabana. Secara umum iklimnya tropis dengan kisaran suhu antara 19oC sampai 28oC.
Bahasa resmi yang dipergunakan di negara ini adalah bahasa Spanyol. Etnis Italia, Arab, Afrika, serta penduduk asli Venezuela merupakan etnis yang mendiami negara Venezuela.
Pendukung utama perekonomian Venezuela adalah sektor pertambangan tepatnya perminyakan sehingga tergabung juga sebagai anggota OPEC yakni organsasi yang bergerak di bidang pengekspor minyak.
Kesimpulan
Jadi kesimpulannya,negara yang terletak di sebelah barat Venezuela adalah Kolombia. Venezuela juga merupakan salah satu negara besar yang terletak di benua Amerika bagian selatan.
Pelajari Lebih Lanjut
Baca juga “Ibukota Venezuela dan Nicaragua” di sini ya brainly.co.id/tugas/5036197
Baca tentang ini “Bagaimana kondisi geografis Amerika Selatan?” di sini ya brainly.co.id/tugas/12230396
Baca tentang “Secara geografis,benua amerika terbagi atas empat kawasan yakni…
a. Amerika selatan, utara, tengah, barat
b. Amerika utara, tengah, selatan, timur
c. Amerika barat, utara, tengah, Karibia
d. Amerika selatan, utara, tengah, Karibia
jawabannya di sini ya brainly.co.id/tugas/11865458
Semangat belajarnya gaes!
———————————————————————————-
Detail Jawaban
Kelas : IX
Pelajaran : IPS
Kategori : Bab 10 – Benua dan Samudera
Kata kunci : Venezuela, Amerika Selatan,
Kode : 9.10.10