Nilai estetis lukisan
Nilai estetika memang berhubungan erat dengan seni. Bahkan ada banyak para ahli yang menyebutkan bahwa estetika dan seni merupakan hal yang sama, walaupun estetika mempunyai arti tersendiri. Yang dimaksud dengan estetika yakni sebuah bentuk dari keindahan yang berbeda dengan istilah seni. Melihat dari definisi, mengaitkan tentang informasi akan nilai-nilai estetis yang terkandung dalam lukisan merupakan sesuatu yang lebih dalam lagi. Sebab seni dan estetika dari lukisan merupakan bentuk dan cara penyampainnya yang dapat memberikan nilai-nilai tersendiri bagi penikmatnya.
Pembahasan
Nilai estetis pada sebuah lukisan dapat dinilai melalui dua cara yakni dengan objektif dan subjektif.
Secara objektif dalam memberikan nilai estetis pada lukisan umumnya dapat dilihat dari segi garis, bentuk, dan warna yang menarik pada saat dipandang mata, serta pemberian gelap terang yang sempurna. Oleh karena itu, ada banyak orang yang memandang bagus atau tidaknya suatu lukisan dengan melihat secara objektif.
Sedangkan secara subjektif dalam memberikan nilai estetis pada lukisan yakni menyangkut pada bentuk penilaian estetis karena keselaraan pribadi. Umumnya karena mengingatkan pada suatu hal yang membuat emosi serta pikiran bisa merasakan “hal sebenarnya” pada sebuah lukisan.
Pelajari lebih lanjut
1. Materi tentang Apa yang di maksut nilai estetika brainly.co.id/tugas/659993
2. Materi tentang Jelaskan nilai estetika pada relief brainly.co.id/tugas/13822043
3. Materi tentang 5 contoh nilai estetika brainly.co.id/tugas/7660853
—————————–
Detil jawaban
Kelas: 9
Mapel: Seni Budaya
Bab: Bab 1 – Seni Lukis
Kode: 9.19.1
#AyoBelajar