Pada fase penjajahan terdapat beberapa tokoh yang berusaha untuk mengusir

Posted on

penjajahan di indonesia, sebutkan tokoh-tokoh yang mengusir penjajahan

pada fase tersebut!​

Pada fase penjajahan terdapat beberapa tokoh yang berusaha untuk mengusir

Jawaban Terkonfirmasi

Penjajahan Belanda menimbulkan penderitaan rakyat yang tidak terkira. Hasil bumi rakyat Indonesia semua dibawa ke negeri Belanda. Rakyat dipaksa menjual semua hasil buminya kepada Belanda dengan harga sangat murah. Belum lagi praktik tanam paksa yang membuat rakyat Indonesia sengsara. Bahkan tidak sedikit rakyat Indonesia yang meninggal karena tanam paksa. Kekejaman yang dilakukan Belanda tentu menimbulkan banyak perlawanan oleh tokoh-tokoh Indonesia. Diantara tokoh Indonesia yang melakukan perlawanan dan berusaha mengusir para penjajah dari Indonesia adalah:

  1. Sultan Ageng Tirtayasa
  2. Pangeran Diponegoro
  3. Sultan Hasanudin
  4. Kapitan Pattimura

Pembahasan

Perjuangan rakyat Indonesia untuk terbebas dari penjajahan Belanda sudah dilakukan jauh sebelum Indonesia merdeka. Perbedaanya adalah semua perlawanan masih bersifat kedaerahan dan terlalu tertumpu pada seorang tokoh. Artinya apabila tokoh tersebut ditangkap, maka otomatis semua perlawanan langsung berhenti seketika.

Tokoh-Tokoh Indonesia yang Berjuang Melawan Penjajah Belanda

Perlawanan kepada penjajah Belanda terjadi hampir di seluruh wilayah Indonesia. Biasanya perlawanan dipimpin oleh seorang raja atau tokoh masyarakat. Berikut ini beberapa tokoh Indonesia yang berjuang untuk mengusir para penjajah Belanda:

  1. Sultan Ageng Tirtayasa adalah seorang raja Banten. Perlawanan Sultan Ageng Tirtayasa kepada penjajah Belanda disebabkan karena Belanda ingin menguasai pelabuhan Banten dan memonopoli perdagangan di Banten. Saat itu, kerajaan Banten merupakan kerajaan yang besar. Pelabuhan Banten tidak kalah ramai dengan pelabuhan yang ada di Batavia. Sultan Ageng Tirtayasa dikalahkan oleh Belanda karena Belanda menggunakan politik adu domba. Belanda mempengaruhi anak Sultan Agneg Tirtaysa yang bernama Sultan Haji. Sultan Ageng Tirtayasa akhirnya berhasil ditangkap dan dipenjara di Batavia.,
  2. Pangeran Diponegoro adalah seorang keturunan Raja Mataram Yogyakarta. Saat itu Belanda terlalu ikut campur dengan urusan kerajaan Jogja. Perbuatan itu membuat marah Pangeran Diponegoro. Perlawanan Pangeran Diponegoro terjadi selama 5 tahun. Akhirnya Pangeran Diponegoro ditangkap ketika sedang melakukan perundingan dengan Belanda.
  3. Sultan Hasanudin adalah seorang Raja dari Kerajaan Gowa di Sulawesi Selatan. Kerajaan Gowa merupakan kerajaan terbesar di Indonesia Timur. Sultan Hasanudin melakukan perlawanan kepada Belanda karena Belanda dan VOC ingin memonopoli perdagangan di Indonesia Timur.
  4. Kapitan Pattimura adalah seorang tokoh perlawanan dari Ambon. Beliau melakukan perlawanan kepada Belanda karena melihat rakyat Ambon ditindas oleh Belanda. Belanda melakukan kerja paksa kepada rakyat Ambon tanpa memperhatikan kondisi kesehatan warga Ambon.

Pelajari lebih lanjut:

Detail jawaban:

Kelas: XI

Mapel: Sejarah

Bab: Perlawanan terhadap kekuasaan kolonial

Kode: 11.3.1

#AyoBelajar