Pada reaksi berikut, berdasarkan konsep bilangan oksidasi, zat yang berfungsi sebagai reduktor adalah…

Posted on

CrO42¯ + Cl¯ → CrO2 + ClO2¯

Select one:

a.Cl¯

b.H2O

c.CrO42¯

d.ClO2¯

e.CrO2

Pada reaksi berikut, berdasarkan konsep bilangan oksidasi, zat yang berfungsi sebagai reduktor adalah…

Hari/Tanggal : Jumat, 11 Juni 2021

Jam : 14.42 WIB

__________________________

Jawaban:

A. Cl¯

Penjelasan:

❐ Konsep Kenaikan dan Penurunan Bilangan Oksidasi

⇔ Reduktor

Pengertian ✿

  • Reduksi adalah sebuah peristiwa penurunan bilangan oksidasi di dalam sebuah reaksi
  • Reduktor adalah unsur yang mengalami naiknya bilangan oksidasi dalam suatu reaksi
  • Oksidasi adalah sebuah peristiwa peningkatan bilangan oksidasi di dalam sebuah reaksi
  • Oksidator adalah unsur yang mengalami penurunan bilangan oksidasi dalam suatu reaksi

Langkah – Langkah Pengerjaaan ✿

Soal :

Pada reaksi berikut, berdasarkan konsep bilangan oksidasi, zat yang berfungsi sebagai reduktor adalah…

CrO42¯ + Cl¯ → CrO2 + ClO2¯

Select one:

a.Cl¯

b.H2O

c.CrO42¯

d.ClO2¯

e.CrO2

Jawab :

Mencari Bilangan Oksidasi

Ingat ! Bilangan oksidasi apapun bila dijumlakan hasilnya = 0

Biloks pada reaktan :

Biloks CrO₄²¯

Biloks Cr + Biloks O × 4 = -2

Biloks Cr + (-2) × 4 = -2

Biloks Cr + (-8) = -2

Biloks Cr = -2 + 8

Biloks Cr = +6

Biloks Cl¯

Biloks Cl = -1

Biloks pada hasil :

Biloks CrO₂

Biloks Cr + O × 2 = 0

Biloks Cr + (-2) × 2 = 0

Biloks Cr + (-4) = 0

Biloks Cr = +4

Biloks ClO₂¯

Biloks Cl + Biloks O × 2 = -1

Biloks Cl + (-2) × 2 = -1

Biloks Cl = -1 + 4

Biloks Cl = +3

Kesimpulan :

Dapat disimpulkan bahwa,

Reaksi reduktor terjadi pada unsur Cl pada Cl¯ karena mengalami kenaikan biloks dari -1 menjadi +3

Reaksi oksidator terjadi pada unsur Cr pada senyawa CrO₄²- karena mengalami penurunan biloks dari +6 menjadi +4

_____________________

Pelajari Lebih Lanjut ✧

Cara menentukan bilangan oksidasi

brainly.co.id/tugas/807283

Materi tentang reaksi reduksi dan reaksi oksidasi

brainly.co.id/tugas/13710831

Contoh soal kenaikan dan penurunan bilangan oksidasi beserta penjelasannya

brainly.co.id/tugas/16022086

_____________________

{boxed{sf DETAIL : JAWABAN}}

Mapel : Kimia

Kelas : 10 SMA

Materi : Konsep Kenaikan & Penurunan Bilangan Oksidasi

Kata Kunci : Reaksi Redoks

Kode Kategorisasi : 10 . 7 . 4

Gambar Jawaban