Pada reaksi : cuo + h2 → cu+h2o. cu mengalami reduksi karena
Pembahasan
Diketahui reaksi redoks sebagai berikut
CuO + H₂ → Cu + H₂O
[a]. Perubahan bilangan oksidasi
CuO + H₂ → Cu + H₂O
+2, (-2)..|.0…|……0…|…2(+1), (-2)
Cu ⇒ +2 di ruas kiri, menjadi 0 di ruas kanan
O ⇒ -2 di ruas kiri, tetap -2 di ruas kanan
H₂ ⇒ 0 di ruas kiri, menjadi +1 di ruas kanan
[b].
Cu pada CuO mengalami penurunan bilangan oksidasi (reduksi)
H₂ mengalami kenaikan bilangan oksidasi (oksidasi)
Dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut:
⇒ Zat yang bertindak sebagai reduktor (mereduksi zat lain) adalah zat yang mengalami oksidasi, yakni H₂
⇒ Zat yang bertindak sebagai oksidator (mengoksidasi zat lain) adalah zat yang mengalami reduksi, yakni CuO
⇒ Hasil reduksi adalah Cu
⇒ Hasil oksidasi adalah H₂O