Pada sebuah benda bekerja gaya F₁ = 200 N ke arah kanan dan F₂ = 100 N ke arah kiri. Karena

Posted on

gaya-gaya tersebut, benda bergerak sejauh 4 m. Maka usaha yang diberikan pada benda

tersebut adalah…

sebutkan pula rumus & caranya, please bantuin aku ya kk ╥﹏╥..​

Pada sebuah benda bekerja gaya F₁ = 200 N ke arah kanan dan F₂ = 100 N ke arah kiri. Karena

Besarnya usaha yang diberikan pada benda tersebut adalah 400 Joule.

PEMBAHASAN

Untuk menentukan besarnya usaha yang diberikan pada benda tersebut, kita bisa menggunakan rumus berikut.

large{boxed{bold{W = Sigma F times s}}}

Keterangan :

W = Usaha (Joule)

ΣF = Resultan Gaya (Newton)

s = Perpindahan (Meter)

Note : Gaya yang arahnya ke kanan bernilai (+), sedangkan gaya yang arahnya ke kiri bernilai (-).

Nah, sekarang kita tinggal menentukan besarnya usaha yang diberikan pada benda tersebut.

Diketahui :

F1 = 200 N

F2 = – 100 N

s = 4 m

Ditanya :

W = ?

Jawab :

W = ΣF s

W = (F1 – F2) s

W = (200 – 100) 4

W = (100) 4

W = 400 Joule

Jadi, besarnya usaha yang diberikan pada benda tersebut adalah 400 Joule.

PELAJARI LEBIH LANJUT

DETIL JAWABAN

  • Kelas : X
  • Mapel : Fisika
  • Bab : Bab 8 – Usaha dan Energi
  • Kode kategorisasi : 10.6.8
  • Kata kunci : Usaha, Gaya, Perpindahan