Padatan merkuri oksida ketika dibakar akan membentuk cairan merkuri serta melepaskan gas oksigen. tuliskan reaksi kimia yang telah setara
Jawaban:
Padatan merkuri oksida ketika dibakar akan membentuk cairan merkuri serta melepaskan gas oksigen. Reaksi kimia yang telah setara adalah
2HgO(s) → 2Hg(l) + O₂(g)
Penjelasan:
Persamaan reaksi
Persamaan reaksi adalah proses kimia yang menjelaskan terjadinya reaksi antara zat reaktan dan zat produk.
Zat reaktan:
merkuri oksida memiliki rumus kimia HgO
padatan merkuri oksida = HgO(s)
Zat produk:
cairan merkuri = Hg(l)
gas oksigen = O₂(g)
Persamaan reaksi
Reaktan → Produk
HgO → Hg + O₂
persamaan reaksi diatas belum setara karena jumlah atom O sebelah kiri 1 dan sebelah kanan 2. Maka terlebih dahulu kita menyetarakan jumlah atom O :
2HgO → Hg + O₂
persamaan reaksi diatas, juga masih belum setara karena jumlah atom Hg sebelah kiri 2 dan sebelah kanan 1, maka kita setarakan kembali menjadi :
2HgO → 2Hg + O₂ (setara)
Pelajari lebih lanjut materi Persamaan reaksi brainly.co.id/tugas/4928239
#BelajarBersamaBrainly